KUNINGAN (MASS) – Kepala Kemenag Kuningan, H Yusron Kholid berniat mencalonkan anggota legislatif Jawa Barat. Padahal masa pensiun ulama terpandang di Kuningan ini tahun depan, tepatnya Juli 2019.
“Muhun insyaAlloh (mau mencalonkan). Sekarang dalam proses pengajuan (pensiun dini) ke Kanwil (Jabar),” ujar mantan aktivis pergerakan semasa mudanya itu, Rabu (11/7/2018).
Niat majunya itu sudah barang tentu beralasan. Kepada kuninganmass.com dirinya siap khidmat memperjuangkan keberpihakan anggaran pembangunan.
“Siap khidmat perjuangkan keberpihakan anggaran pembangunan khususnya bidang pendidikan non formal dan keagamaan,” tekad pria yang mau berangkat dari PPP itu.
Selain Yusron, ada dua orang lagi pituin Kuningan yang hendak meramaikan bursa caleg DPRD Jabar. Dua orang tersebut yaitu H Dudy Pamuji (Cabup Nomor 2) dan Yosa Octora Santono (Cawabup Nomor 1).
Sesuai dengan pencalonannya di pilkada Kuningan, Dudy akan berangkat dari Golkar dan Yosa dari Demokrat.
Jika mereka masuk DCT (Daftar Caleg Tetap) maka putra daerah yang mau berbicara di level provinsi sebanyak 3 orang. Kalau ditambah caleg DPR RI sebanyak 9 orang, maka sedikitnya ada 12 pituin Kuningan yang akan menjadi orang “besar”. (deden)