KUNINGAN (MASS)_ Himpunan Mahasiswa Manajemen (HMMJ) Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku), menggelar kegiatan turnamen futsal “Hayam Cup”. Kegiatan rutin ini digelar di Lapangan FE Uniku.
Turnamen futsal yang diikuti oleh 44 tim yang terdiri dari 34 tim mahasiswa dan 10 tim mahasiswi itu, dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Ekonomi (FE) Uniku Dr Herma Wiharno MSi. Tampak hadir Sekretaris Program Studi (Prodi) Iqbal Arraniri MM, Ketua HMMJ M Kayyis Fathin dan Ketua Pelaksana “Hayam Cup” Reno Aulia Fajrin.
Ketua Pelaksana kegiatan turnamen futsal “Hayam Cup” Reno Aulia Fajrin saat dimintai keterangannya, mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda program kerja rutin yang setiap tahunnya selalu diselenggarakan oleh HMMJ FE Uniku.
“Alhamdulillah, kegiatan turnamen futsal “Hayam Cup” ini bisa terus terlaksana dan terselenggara secara konsisten setiap tahunnya oleh HMMJ FE Uniku dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa dan mahasiswi Prodi Manajemen,” tuturnya pada Kamis (29/11/2018).
Ketua HMMJ FE Uniku M Kayyis Fathin dalam sambutannya, mengatakan, penyelenggaraan kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian terhadap mahasiswa dan mahasiswi Prodi Manajemen yang memiliki potensi atau bakat di bidang akademik maupun non akademik, yang dimana kita sebagai organisasi mahasiswa (Ormawa) merupakan sarana atau wadah untuk menyalurkan bakat dan potensi itu.
“Kegiatan ini jadikan sebagai sarana untuk menyalurkan bakat dan potensi mahasiswa dan mahasiswi serta untuk saling mempererat tali silaturahmi khususnya mahasiswa dan mahasiswi Prodi Manajemen agar lebih erat, lebih solid dan kompak lagi kedepannya,” tuturnya.
Sedangkan, Sekretaris Prodi Manajemen Iqbal Arraniri, MM, mengatakan, dirinya menyampaikan apresiasi dan mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran pengurus HMMJ FE Uniku yang telah menyelenggarakan kegiatan turnamen futsal ini dengan tujuan yang sangat positif dan bermanfaat sekali.
“Kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat bagi mahasiswa dan mahasiswi khususnya Prodi Manajemen guna menyalurkan bakat dan potensi yang dimiliki oleh mahasiswa dan mahasiswi di bidang olahraga futsal serta dari kegiatan ini juga diharapkan dapat dijadikan sarana untuk mempererat silaturahmi diantara keluarga besar Prodi Manajemen,” tuturnya.
Sementara itu, Dekan FE Uniku Herma Wiharno, mengatakan, dengan tema yang diambil yaitu sportifitas dalam kebersamaan, diharapkan dengan adanya kegiatan ini bisa menguatkan satu sama lain antara mahasiswa dan mahasiswi FE dan khususnya Prodi Manajemen yang mana kita harus membangun rasa kekeluargaan yang erat diantara kita.
“Meski nanti dilapangan ada sedikit kontak fisik, jangan menjadikan hal itu berlanjut diluar lapangan. Karena ksatria yang sesungguhnya adalah yang tetap menjaga sialturahmi dan menerima ketika pertandingan sudah selesai. Karena “FE Satu” dimana kita selalu bersama – sama untuk membangun FE kita khususnya dan Uniku pada umumnya,” pungkasnya. (agus)