KUNINGAN (MASS) – Kegiatan English Edutainment Competition dimulai dan dibuka pada Senin (8/10/2018). hadir Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Uniku Yeyen Suryani, MPd, Wakil Dekan I Dadang Solihat MPd BI, Ketua Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Erwin Oktoma MPd.
Kemudian, Sekretaris Prodi PBI Muhammad Aprianto BN, MPd, Ketua Himpunan Mahasiswa (Hima) PBI Adi Zaenuri. Acar sendiri digelar di Gedung Student Center Iman Hidayat Kampus I Uniku.
Dalam sambutannya, Dekan FKIP Uniku Yeyen Suryani, mengatakan, dirinya sangat mendukung dan mengapresiasi kepada Hima PBI yang telah konsisten menyelenggarakan kegiatan “EEC” setiap tahunnya. Kegiatan EEC ini sangat positif dan bermanfaat sekali bagi siswa siswi SMA/SMK/MA sederajat untuk menambah wawasan, mencari pengalaman, mempererat tali silaturahmi dan untuk mengevaluasi sejauh mana ilmu yang sudah didapat ketika dalam proses pembelajaran di sekolah.
“EEC merupakan program kerja Hima PBI tahunan yang setiap tahunnya selalu dievaluasi dan digelar secara konsisten. Kegiatan EEC ini bisa digunakan sebagai sarana atau tempat untuk mengukur dan mencari pengalaman bagi siswa siswi yang sudah mendapatkan ilmu dan wawasan di sekolahnya masing-masing,” jelasnya.
Ditambahkannya, kegiatan ini juga bisa dikatakan sebagai ajang promosinya FKIP Uniku atau lebih khususnya Prodi PBI bagi siswa siswi SMA/SMK/MA sederajat yang ada di Kabupaten Kuningan maupun diluar Kabupaten Kuningan.
“EEC sebagai ajang promosi FKIP Uniku lebih khususnya promosi Prodi PBI. Perlu diketahui bersama bahwa Uniku sudah terakreditasi B termasuk Prodi PBI juga sudah terakreditasi B oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Sedangkan, untuk mahasiswa dari Prodi PBI atas nama Nursidik baru saja dinobatkan sebagai “Duta Bahasa Nasional 2018” dan atas nama Galang yang baru saja meraih prestasi juara II speech contest di Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya,” tambahnya.
Sedangkan, Ketua Pelaksana EEC 2018 Hendri, mengatakan, bahwa kegiatan EEC ini merupakan salah satu bagian dari program kerja Hima PBI FKIP Uniku periode 2018 – 2019 yang sudah menjadi agenda tahunan atau program kerja unggulan dari Hima PBI tersebut.
Lebih jauh, dirinya yang aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) English Debating Society (EDS) itu, menjelaskan, untuk EEC 2018 ini, ada lima kategori yang diperlombakan diantaranya Newscaster, Essay and Presentation, Debate, Drama dan Singing Contest. adapun pesertanya berjumlah 335 orang.
Dirinya berharap, dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut, dapat menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi, menambah wawasan dan ilmu pengetahuan serta mencari pengalaman dalam berkompetisi.Dalam kesempatan tersebut juga, dilakukan doa bersama untuk korban bencana gempa bumi dan tsunami di Donggala, Sigi dan Palu Sulawesi Tengah.
Serta dalam mengawali kegiatan EEC 2018, Hima PBI menampilkan seni tari sembah dari Pondok Pesantren Binaul Ummah Cipari Cigugur Kuningan.(agus)