KUNINGAN (MASS) – Koran bekas, biasanya hanya jadi limbah saja. Hal itulah, yang menggerakkan Arman, guru honorer di SDN 3 Haurkuning untuk kreatif.
Momentum menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 77 ini, digunakannya untuk menyulap limbah koran bekas yang tidak terpakai, menjadi sesuatu yang memiliki nilai.
“Berawal dari keresahan melihat banyaknya koran bekas yang sudah tidak terpakai, saya memiliki gagasan untuk menjadikan koran menjadi bahan yang bisa dipakai untuk hal yang lebih bermanfaat,” ujarnya, Selasa (9/8/2022) kemarin.
Koran bekas itu, diolahnya sedemikian rupa hingga bisa menjadi media dekorasi kelas. Nampak, bekas koran itu disulap jadi dekorasi dinding berbentuk peta Indonesia.
“Bertepatan dengan moment kemerdekaan, saya mengajak siswa dan orang tua siswa untuk kerjasama menyulap kelas dengan koran bekas sebagai bahan utamanya,” ucapnya.
Selain menghiasi kelas, lanjutnya, hal ini juga jadi bahan edukasi kepada siswa, khususnya kelas 4, untuk lebih giat lagi melakukajbliterasi di kelas. Koran, kata Arman, jadi sarana pengingat agar siswa mau dan terbiasa membaca. (eki)
[email protected]
10 Agustus 2022 at 15:36
Alhamdulilah..saya,selaku kepala sekolah merasa bangga memiliki guru yg sangat kreatif…
DWI
10 Agustus 2022 at 16:30
Keren Pak Arman,jiwa muda yang menginspirasi.(Oemar Bakri masa kini)