KUNINGAN (MASS)- Sekdes Paninggaran Kecamatan Darma Tatang menyebutkan, sebelum meninggal dunia Muhdori (73) warga Dusun Pahing RT 02/01 sempat berlari ke jalan untuk menghidari serangan lebah. Namun, nahas bagi dia karena sengatan dari lebah terlalu banyak maka ia pun jatuh di jalan desa.
Pada saat jatuh di jalan Blok Kliwon itu ada satu pun warga yang menolong sehingga ia pun meninggal di tempat. Sedangkan Yusman (48) warga Dusun Wage RT 06/02 mampu menyelamatkan diri dengan cara terus berlari.
baca juga berita sebelumnya : https://kuninganmass.com/incident/dua-orang-disengat-lebah-satu-meninggal/
Yusman sendiri pasca dibawa ke Puskesmas Darma masih terus muntah-muntah. Saat ini ia terus diberikan madu untuk menetralisir racun yang bersarang di tubuhnya. Keluarga dan perangkat desa terus berjaga karena ditakuktan kondisi korban terus ngedrop.
“Sarang lebah itu kemungkinan sangat besar dan warga juga tidak mengetahui dimana letaknya. Lokasi kebun yang menyerang korban berada di Blok Kliwon,” jelas Tatang kepada kuninganmass.com, Rabu (13/3/2019) malam.
Ia menerangkan, pada saat diserang itu Muhdori tengah ke kebun untuk mengontrol tanaman yang ada di kebun miliknya. Sedangkan Yusman tengah mencari kayu untuk kebutuhan sehari-hari. Kemungkinan besar lebah menyerang ke Muhdori dan setelah itu Yusman.
“Saya yakin mereka berdua tidak mengganggu sarang. Kemungkinan oleh burung atau yang lain yang membuat lebah merasa terganggu,” ujarnya.
Saat ini lanjut dia, pihak Damkar tengah mencari sarang dan warga berharap sarang bisa dimusnahkan agar tidak menyeranga warga. Pasalnya sejak kejadian ini warga menjadi was-was.
Sementara itu, Muhdori pasca ditemukan meninggal di jalan sekitar jam 10.00 WIB, maka langsung dimakamkan dan beres jam 14.00 WIB. Muhdori sendiri nyaris tiap hari ke kebun miliknya. (agus)