KUNINGAN (MASS)- Himpunan Mahasiswa Manajemen (HMMJ) Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku) menggelar kegiatan tahunan yang lebih dikenal “Management Art of Bussines Festival 2019” di Gedung Student Center Iman Hidayat Kampus I Uniku, Senin (22/04/2019).
Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Kuningan M Ridho Suganda, MSi dengan didampingi oleh Rektor Uniku Dr Dikdik Harjadi SE MSi, Wakil Rektor III Ilham Adhya, MSi, Dekan Fakultas Ekonomi (FE) Dr Herma Wiharno, MSi. Lalu, Ketua Program Studi (Prodi) Manajemen Rina Masruroh, MESy, Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Uniku Ferry Rizkiana Tri Putra, Ketua BEM FE, Ketua Hima Manajemen M Kayyis, Ketua Pelaksana Teguh dan ketiga narasumber.
Ketua HMMJ FE Uniku Muhammad Kayyis Fathin mengatakan, Management Art of Bussines Festival ini merupakan acara tahunan dari HMMJ FE Uniku yang selalu konsisten setiap tahunnya diselenggarakan.
Tahun ini, mungkin tidak semewah yang kalian kira. Namun, akan meninggalkan kesan yang tidak akan kalian kira juga karena pada tahun ini kita selaku panitia penyelenggara berjuang dengan susah payah dan senang telah mengundang pemateri seminar yang sangat berkualitas dan tentunya pada saatnya nanti di puncak acara kami telah mengundang guest star Nufi Wardhana,” ungkapnya.
Sedangkan, Dekan Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Kuningan (Uniku) Dr Herma Wiharno, MSi mengatakan, dirinya juga menyampaikan apresiasi, bangga dan mendukung sepenuhnya kegiatan-kegiatan yang digagas oleh para pengurus HMMJ FE Uniku.
“Saya apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran panitia pelaksana yang mana para pengurus HMMJ FE Uniku yang sudah mempersiapkan kegiatan ini sehingga bisa berjalan dengan baik, lancar dan sukses. Terimakasih saya sampaikan dan selamat datang kepada narasumber di kampus Uniku,” tuturnya.
Herma sapaan akrabnya, berharap, dengan diselenggarakannya kegiatan seminar nasional tersebut, diharapkan bisa menambah dan meningkatkan wawasan keilmuan para peserta yang mana dari mahasiswa FE Uniku.
“Semoga, kegiatan yang sangat positif dan memiliki banyak manfaat tersebut, dapat menambah wawasan keilmuan para peserta yang mana terdiri dari mahasiswa dan mahasiswi FE Uniku,” harapnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Kuningan M Ridho Suganda, MSi dalam sambutannya, mengatakan, dirinya merasa bangga dengan adanya kegiatan inovatif yang diprakarsai oleh Fakultas Ekonomi (FE) Uniku, satu moment yang sungguh bernilai positif dan akan berpengaruh dalam memacu prestasi para generasi muda atau pelajar.
“Manajemen art and bussines festival ini akan menjadi media efektif untuk penyaluran energy daya kreatifitas dan apresiasi budaya, sebuah embrio dalam pembekalan pembentukan kepribadian yang berwawasan kebangsaan karena kegiatan ini multievent terdiri dari seminar, bazar, fashion show sampai dengan parade band dan konser music. Ini akan memberikan wadah bagi generasi muda untuk menggali menunjukan potensinya,” tuturnya.
Menghadapi situasi perkembangan zaman yang serba cepat di segala bidang tentunya memerlukan ketahanan pribadi dan keimanan dari kita semua, sehingga kita mampu menyerap hal-hal konstruktif guna menempatkan diri sebagai generasi yang tangguh dan mempunyai cita-cita luhur. Kemudian terbiasa dalam mengekspresikan gejolak jiwa keremajaannya pada jalur yang berfaedah.
“Ajang ini tentunya memotivasi para generasi muda untuk menjalin pertemanan, persatuan dan kesatuan antar sesame juga menjadi pendorong semangat untuk selalu berusaha meningkatkan kemampuannya secara optimal. Motivasi berekspresi dan berprestasi harus sejak dini ditumbuhkan,” ujarnya.
Semangat kewirausahaan bagi generasi muda sangat perlu ditumbuhkan sebagai daya ungkit perekonomian bangsa akan berjalan seimbang dengan perkembangan teknologi.
“Kita tidak boleh terlibas dan larut dalam perkembangan teknologi, tetapi kita harus mampu memanfaatkan perkembangan teknologi tersebut untuk peradaban manusia Indonesia yang lebih unggul dari negara lain,” jelasnya.
Harapan saya melalui kegiatan ini, titik-titik rawan dikalangan para generasi muda dapat semakin ditekan. Selain dari itu, hasil pembekalan dari ajang prestasi ini dapat mendorong para generasi muda lebih tekun dalam mendalami norma-norma agama dan budaya nasional milik berharga bangsa kita.
“Dampak lebih jauhnya para generasi muda termotivasi untuk terbiasa disiplin, giat dalam belajar, hormat pada guru dan dosen serta orang tua dan tidak menyia-nyiakan waktu dan kesempatan yang dimilikinya untuk menimba ilmu yang seluas-luasnya,” harapnya. (agus)