Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Kunjungi TK Al Ghifari, BBPMP Jawa Barat Pantau Penerapan Implementasi Kurrikulum Merdeka

KUNINGAN (MASS) – Pada Jumat (22/7/2022) kemarin, TK Alam Al Ghifari Pasapen Kuningan dikunjungi Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

Kunjungan itu, dilakukan ke sekolah TK Al Ghifari yang menerapkan Implementasi Kurrikulum Merdeka (IKM) secara mandiri. Kunjungan itu, diawali dengan audiensi bersama Pemkab Kuningan pada hari sebelumnya.

Adapun, kedatangan BBPMP Jawa Barat ke Kuningan dipimpin Dra Sri Wahyuningsih M Pd, didampingi rombongan seperti Mardi Wibowo, Amas, Ida, Ading, Ade, Handri, Jaelani, Tintin, Sti Lilis, Aisyah, Sapitra dan Dadang.

Pimpinan rombongan, melalui Tintin, mengatakan kunjungan rombongan ke TK Al Ghifari itu, dilakukan sebagai upaya memperkuat sinergi dan dukungan pemerintah ke sekolah yang melakukan IKM secara mandiri.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Meluruskan miskonsepsi masyarakat terutama pemangku kepentingan yaitu guru, kepala sekolah, dinas pendiidkan, pemda dan orang tua terkait kebijakan, substansi maupun strategi pelaksanaan Kurrikulum Merdeka,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Tintin, pihaknya juga mengajak tenaga pendidik memanfaatkan Platform Merdeka Mengajar dan Komunitas Belajar untuk mendukung IKM.

Audiensi dengan pemerintah daerah, Kamis (21/7/2022)

“Melihat kesiapan sekolah dalam IKM jalur mandiri, serta memotret praktik baik atau tantangan penerapan persiapannya,” imbuhnya.

Tintin juga menyebut, pihaknya meminta kesediaan pemkab, dinas, kepala sekolah, guru dan komunitas memberikan testimoni untuk IKM dalam bentuk video.

Sementara, Kepala TK Al Ghifari Chotimah SE S Pd memyambut baik kedatangan BBPM Jawa Barat. Pihaknya turut bangga sekaligus senang, bisa dikunjungi sekaligus sharing untuk kemajuan pendidikan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Sejak berdirinya TK Al Ghifari tahun 2016, kami menyadari dan memahami bahwa setiap anak memiliki bakat dan minat yang berbeda, memiliki kecerdasan yang berbeda (multiple intellegence), misal kecerdasan kinestetik, linguistik, visual, kinestetik, interpersonal, intrapersonal, maupun naturalis,” tururnya.

Karenanya, TK Al Ghifari, sejak awal melakukan pendekatan berbeda dalam gaya belajar mengajar, dan tidak memaksakan. Apalagi, tempat belajar bukan hanya kelas, ada juga outdoor pasir dan permainan. Tentu hal ini selaras dengan tujuan Kurrikulum Merdeka Belajar.

Dari angkatan pertama sampai angkatan ke-7 ini, lanjutnya, peserta didik TK Al Ghifari berasal dari berbagai kecamatan, mulai dari Kecamatan Kuningan, Kadugede, Kramatmulya, sampai Ciawigebang, Darma dan Cibeureum.

“Umumnya, orang tua mengenal Al Ghifari sebagai sekolah yang khas, kerjasamapun tidak terbatas dengan yang ada di Kuningan, tapi sampai Cirebon dan BB Padi Sukamandi,” ucapnya. (eki)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Sport

KUNINGAN (MASS) – Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Kuningan berhasil menjuarai kompetisi sepakbola se-Jawa Barat antar PPDI yang digelar dalam rangka Harlah ke-18....

Politics

KUNINGAN (MASS) – Bawaslu Provinsi Jawa Barat menggelar Rapat Evaluasi Pencegahan dan Pengawasan Tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024, Kamis (30/4/2024) pagi ini. Kegiatan yang...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Calon anggota DPD RI Jawa Barat no 30, Dra Ir Hj Eni Sumarni M Kes atau yang akrab disapa Bunda Eni,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Upah Minimun Kabupaten/Kota (UMK) Kuningan, jadi yang terendah ke-2 se-Jawa Barat. Kabupaten Kuningan, hanya kalah lebih rendah dari Kota Banjar. Besarannya,...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Karsa atau yang lebih akrab disapa Econ Kumis, warga Desa Muncangela Kecamatan Cipicung ini, sumringah saat nomor kuponnya disebut di akhir....

Sport

KUNINGAN (MASS) – Pesik Kuningan U-15, berhasil lolos ke babak 16 besar di Piala Soeratin U-15 Asprov PSSI Jawa Barat tahun 2023. Pesik, lolos...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Iringan drumband serta arak-arakan bendera partai politik, nampak membuat suasana meriah dalam Kirab Pemilu yang diselenggarakan KPU Kabupaten Kuningan, Rabu (1/11/2023)...

Government

KUNINGAN (MASS) – Pemerintah Provinsi Jawa Barat berkolaborasi dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jabar menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Pada Uji Kompetensi Wartawan (UKW)...

Government

KUNINGAN (MASS) – Sehubungan dengan Disporar Kabupaten Kuningan tidak mengirimkan utusan Mojang – Jajaka untuk mengikuti Pasanggiri Moka Jawa Barat, dr. Viona Violeta, Mojang...

Education

KUNINGAN (MASS) – Adalah Adrian Muhfizar Ramadan, putra Kuningan yang baru saja meraih gelar utama Mister Teen Jawa Barat 2023 pada akhir bulan Juni...

Government

KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan H Acep Purnama diganjar penghargaan Pupuhu Pangaping Ajen Parasamya Budaya PWI Jawa Barat. Penghargaan itu, diterima Kepala Dinas Komunikasi...

Tourism

KUNINGAN (MASS) – Pasca revitalisasi Waduk Darma, dan kini pengelolaanya dialihkan ke Perusahaan Daerah Provinsi Jawa Barat, Jaswita, fasilitas umumnya disorot. Seperti yang diutarakan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Ribut-ribut di Objek Wisata Waduk Darma terekam video. Adu mulut yang terjadi itu, ditengahi aparat keamanan. Ternyata, cek cok yang terjadi...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Barat baru-baru ini memberikan “hadiah” ke ratusan anak...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Salah satu pituin Kuningan, mantan Ketua Umum PSSI Dr H Mochamad Iriawan SH MH, pulang dan bersilaturahmi ke Kuningan hari ini,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kepala Desa Jagara Kecamatan Darma Umar Hidayat angkat bicara soal permintaan tokoh nasional asal Kuningan, Achmad Nur Hidayat perihal pengelolaan objek...

Politics

CIREBON (MASS) – Kepala Desa (Kuwu) se-Kabupaten Cirebon nampak berdialog dan diskusi bersama Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono, di RM Alamanis, beberapa...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Harga beras di pasaran terbilang tinggi belakangan ini setelah mengalami kenaikan. Sebelumnya, terpantau di pasaran Kuningan, harga beras premium mencapai harga...

Government

KUNINGAN (MASS) – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil nampak menghadiri kegiatan saresehan bersama 4000 Petugas Pintu Air (PPA) dan Petugas Operasi Bendung (POB) di...

Education

KUNINGAN (MASS) – Belajar yang tepat dan menyenangkan bagi anak-anak, memang tidak harus selalu di kelas. Anak-anak, bisa lebih atraktif dan mengenal langsung saat...

Inspiration

KUNINGAN (MASS) – Adalah Adilla Rahmatushiva dan Roby Perdiansyah, dua mahasiswa asal Kabupaten Kuningan yang lolos babak semi final Putra-Putri Pendidikan Jawa Barat. Keduanya,...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Pada Rabu (18/1/2023) kemarin, siswa di 2 sekolah ini digegerkan dengan “mampir” nya kera ke sekolah mereka. Pertama di SMAN 1...

Sport

KUNINGAN (MASS) – Babak demi babak masih terus dilalui Pesik Kuningan di Piala Soeratin Jawa Barat 2022. Teranyar, Pesik U-15 lolos ke babak 16...

Education

KUNINGAN (MASS) – Kreasi siswa SMPN 2 Jalaksana nampak dalam pameran Gelar Karya yang dilakukan di lingkungan sekolah baru-baru ini. Para pelajar itu, memamerkan...

Inspiration

KUNINGAN (MASS) – Adalah Taupik Hidayat Syam SH MH, pituin Kabupaten Kuningan asal Desa/Kecamatan CIdahu yang secara resmi akan menjabat sebagai pengurus di Karang...

Government

KUNINGAN (MASS) – Surat penolakan kenaikan BBM dari Bupati Kuningan, diserahkan ke Gubernur Jawa Barat pada Senin (20/9/2022) kemarin. Surat tersebut, diserahkan Oon Sobarudin...

Education

KUNINGAN (MASS) – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kuningan menyelenggarakan pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA) di TK Alam Terpadu Al Ghifari pada...

Netizen Mass

Bismillahirrahmaanirrahiim Assalamualaikum wr.wb. 🇮🇩 Tahun 1990-1996 saat Indonesia sedang merayakan kemerdekaan yang ke 45 – 51 tahun atau disaat usia kemerdekaan Indonesia menjelang berusia...

Government

KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH, terpilih untuk menjadi ketua Sekertariat Kerjasama Daerah Perbatasan yang tergabung dalam Kunci Bersama (Kuningan,...

Education

KUNINGAN (MASS) – Dari 94 Madrasah Ibtidaiyyah (MI) di Kabupaten Kuningan, baru 3 madrasah yang menerapkan Kurikulum Merdeka, yakni MIN 6 Kuningan, MI Alfalah...

Advertisement