JAKARTA (Mass) – Para perantau Kuningan di ibu kota dan sekitarnya yang tergabung dalam BARAKUDA, ultah yang ke 5. Mereka memperingatinya di Taman Wiladatika Cibubur Depok Jakarta Timur. Bupati Kuningan H Acep Purnama MH menghadirinya.
Milangkala BARAKUDA ke 5 Minggu (2/4/2017) tersebut berlangsung meriah. Dihadirkan artis dangdut bintang tamu, Agis AK BP3. Acara yang dihadiri Bupati Acep itu disaksikan langsung oleh Penasehat BARAKUDA Udin Asmudin SE MSi. 13 Cabang BARAKUDA pun berkesempatan hadir.
“Slogan di Milangkala ke 5 ieu nyaeta, Ngadeg Ajeg Panceg, BARAKUDA ngabukti, BARAKUDA ngabakti,” tandas Ketua Panitia, Maman Hermansyah.
Usai sambutan dari pengurus BARAKUDA, pembina dan ketua panitia, acara dilanjutkan dengan tiup lilin dan potong tumpeng. Bupati Acep yang dipersilakan panitia untuk melakukannya.
Dalam sambutannya Acep mengajak kepada seluruh pemuda pemudi untuk terus semangat menjalin silaturahmi di perantauan.
“Dan tetap menjaga nama baik Kabupaten Kuningan dan juga harus bisa mempromosikan wisata wisata yang ada di daerah Kuningan,” ajak orang nomor satu di kota kuda itu.
Tidak ada muatan politis dalam acara tersebut. Ini ditegaskan oleh Ketua BARAKUDA Cabang Jakarta, Yunus Firdiansah. “Ini murni acara Milangkala, enggak ada muatan politis,” tegasnya. (deden)