KUNINGAN (Mass)- Warga Lingkungan Lingga Harapan RT 14/14 Kelurahan Winduherang Kecamatan Cigugur Jumat (24/3/2017) pagi dibuat geger. Pasalnya, dari dapur rumah pasangan Drs Apang Suparman MSi dan Iis muncul asap diserta api.
Untungnya pada saat kejadian ada banyak warga yang sedang gotongroyong membangun gang, sehingga api tidak menyebar dan bisa di padamkan. Andai tidak ada orang yang melihat bisa berbahaya karena wilayah tersebut merupakan wilayah padat penduduk.
Dari informasi yang dihimpun kebakaran kecil yang terjadi pada pukul 09.20 itu bersumber dari kompor gas yang sedang memasak. Oleh pemilik kompor nyala ditinggalkan sehingga api membesar dan membakar masakan yang gosong.
Selain dipadamkan oleh warga petugas Damkar juga ikut memadamkan dan mereka melakukan sterilisasi agar tidak terjadi kebakarkan lanjutan.
Akibat kejadian itu pemilik rumah yang juga Kepala BPKAD Kuningan mengalami kerugian Rp1,5 juta. Sementara itu, semua warga merasa lega ketika api berhasil dipadamkan karena meski kebakaran kecil tetap saja bikin was-was.
“Hanya kebakaran kecil jadi sudah bisa ditangani. Mudah-mudahan menjadi pembelajaran bagi semua warga agar lebih berhati-hati,” ujar Kepala UPT Pemadam Kebakaran Bambang Hernaedi SE MM kepada kuninganmass.com Jumat (24/3/2017).
Terpisah, Kepala BPKAD Apang Suparman MSi ketika dikonfirmasi membenarkan rumahnya kebakaran. Namun, hanya kebakaran kecil sehingga tidak menyebabkan kerugian yang sangat besar. (agus)