KUNINGAN (Mass) – Pemkab Kuningan melalui Panitia Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) pada tahun 2019 akan menggelar berbagai kegiatan baik dalam peringatan HUT RI ke 74 maupun Harjad Kuningan ke 521.
Ketua PHBN Drs H Maman Hermansyah MSi melalui Sekretaris Drs Teddy Suminar MSi menyebutkan, agenda kegiatan HUT RI akan dimulai Rabu 14 Agustus. Acara pertama adalah istigosah di Masjdi Syiarul Islam dari mulai jam 09.00 WIB.
Lalu, tanggal 15 Agutus 2019 khitanan massal dan donor darah bertempat di Halaman Setda jam08.30 WIB. Kemudian agenda Riung Mungpulung dengan Para Perintis Kemerdekaan RI pada malam harinya jam 19.30 WIB di Pendopo.
Pada ke esokan harinyya atau hari Jumat 16 Agustus Sidang Paripurna Istimewa DPRD (mendengarkan Pidato Presiden RI pada Sidang Tahunan MPR-RI Tahun 2017) bertempat di Gedung DPRD. Selanjutnya Pada hari yang sama lanjut Teddy akan dilakukan Pengukuhan Paskibraka bertempat di Pendopo.
Sedangkan acara berikutnya pada Jumat sore jam 18.30 WIB digelar Pawai Taptu bertempat di Depan Pendopo, Apel Kehormatan dan Renungan Suci bertempat di TMP Haurduni. Untuk hari Sabtu 17 Agustus dilakukan Upacara Pemberian Remisi bertempat di LP Kuningan.
Setelah itu dilanjutkan Upacara Mengenang Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI bertempat di Stadion Mashud Wisnuputra. Pada sore harinya dilanjutkan upacara Penurunan Bendera Merah Putih bertempat di Stadion Mashud Wisnuputra, dan Pembubaran Paskibraka bertempat di Pendopo. Sekaligus juga pembuaran Paskibra.
Mantan Kadisparbud ini u menerangkan, selain agenda peringatan HUT RI, juga ada rindian agenda peringatan Harjad. Peringatan Harjad dimulai hari Minggu 18 Agustus dengan menggelar Pagelaran Wayang Lokal (Pepadi) bertempat di Desa/Kecamatan Sukarasa dan Bayuning .
Kemudian, pada tanggal 25 Agustus digelr Arung Surakatiga di Kelurahan Wnduhaji mulai pukul 08.00 WIB. Lalu, Keesekon harinya tanggal 28 Agustus ziarah ke Makam Leluhur Kuningan bertempat di Makam Gede, Eyang Weri, Rama Jaksa dan Mantan Bupati Kuningan.
Setelah itu pada Kamis 29 Agustus Ziarah ke Makam Sunan Gunung Jati bertempat di Makam Sunan Gunung Jati Cirebon. Lalu, 31 September 2018 Festival Seni Tradisonla di Kecamatan Karangkancana.
Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kabuapten Kuningan dalam rangka Hari Jadi Kuningan ke-521 Tahun 2019 bertempat di Gedung DPRD Kuningan. Adapun Sapton dan Panahan Tradisional bertempat di Lapangan Sepak Bola Kertawangunan Kecamatan Sindang Agung akan dilaksnakan pada tanggal 1 September usai Paripurna.
Teddy menerangkan, untuk Pembukaan Pameran Pembangunan bertempat di terminal Kertwangunan jam 19.30 WIB. Selasa 3 September Pembukaan Gala Desa di Mashud WisnuSaputra.
Sementara pada 4 September ada Naugrah Desa Maju Desa Cibuntu pada jam 09.00 WIB. Sedangkan Karnaval Budaya Kamis 5 September mulai jam 08.00 WIB.
Teddy menyebutkan pada 7 September juga digelar Pacuan Kuda Tradisional bertempat di Lapang Pacuan Kuda Jalan Baru Soekarno. Lanjut pada Minggu 8 September Babarit di Depan Pendopo Kuningan. Sedankan pertunjuan wayang golek Giri Harja III pada Minggu malam di Desa Citundun Kecamatan Ciwaru.
“Penutupan pameran pada tanggal 10 Agustus di Terminal jam 8 malam. Sedangkan Jumat-Minggu (13-15 September Tour de Linggarjati. Kegiatan Rangkai Harjad di tutup dengan Jalan Santai pada tanggal 22 September,” sebutnya.(agus)