SINDANGAGUNG (MASS) – Meski bukan petahana, Cabup Sentosa dr Toto Taufikurohman Kosim rupanya banyak digandrungi. Saat menghadiri acara di Desa Babakanreuma Kecamatan Sindangagung Kamis (5/4/2018) sore, banyak warga yang menginginkan wefie. Baik pria maupun perempuan merasa bangga berfoto dengan cabup nomor urut 1 tersebut.
Pantauan kuninganmass.com, sore yang mendung ditambah sekali-kali turunnya air hujan bukanlah soal bagi cabup ini untuk bersilaturahmi dengan para warga Dusun Manis Desa Babakanreuma. Ia bertemu dengan masyarakat di salah satu rumah warga, Rohendi RT 03 RW 01.
Nampaknya warga pun sama tak menghiraukan kondisi tersebut. Bahkan mereka yang telah terpikat hatinya oleh Paslon Sentosa berbondong-bondong datang bersama keluarganya.
“Warga di sini sih kalau sudah memilih paslon satu pasti semuanya ya itu satu ditambah pak Toto ini sangat ramah dan baik orangnya, jadinya kita mudah akrab dan asyik dengannya, ya udah srek lah intinya dengan Paslon Sentosa ini,” ujar Mahdi warga Dusun Manis kepada portal ini.
Suasana di situ penuh dengan canda tawa. Sehingga hubungan emosional dr Toto dengan warga pun tampak terjalin dengan baik. Hadir sekitar 70 orang yang hadir dalam silaturahmi tersebut.
Pada awal pembukaan sambutan Toto berpribahasa dan langsung ditanggapi oleh warga dengan senyuman manja mereka. “Tak tahu maka tak kenal tak kenal maka tak sayang, tak sayang maka tak cinta, tak cinta maka tak nyoblos,” ujarnya.
Dia pun menjelaskan visi yang paling utamanya jika dia terpilih menjadi Bupati Kuningan yakni terkait akhlakul karimah. “Kita sadar akan mental bangsa Kuningan ini sungguh sangat mengkhawatirkan, jadi bagaimana kabupaten ini bisa maju kalau karakter bangsanya tak elok,” ucap Toto.
Dalam salah satu kalimat pernyataannya, ia mengajak untuk melakukan perubahan di Kuningan. Guna mewujudkannya, imbuh Toto, dibutuhkan sosok baru. “Piraku nu eta deui nu eta deui milih teh,” kata Toto disambut senyuman warga.
Selain itu, Toto mempertegas bahwa dirinya tidak menyenangi praktik sogok-sogok menyogok. “Hal yang paling saya tak sukai yakni sogok menyogok sebab itu merupakan perbuatan yang tak senono dan dilarang oleh agama tentunya,” ungkap pria keturunan ulama itu. (argi)