KUNINGAN (MASS) – Sebuah video istri labrak suami di objek wisata Zam-zam Pool, viral di media sosial. Istri, ngamuk dan memvideokan suaminya yang tengah duduk di area wisata.
Dalam video tersebut, sang istri disebut-sebut sampai lupa anak (anaknya lepas dari tangan saat marah). Ia juga mengumpat perempuan yang duduk dekat tak jauh dari suaminya, dengan kata-kata binatang.
Usit punya usut, video itu diambil pengunjung lain, Ai. Belakangan, perempuan yang dimaki diketahui bernama Lilis. Ai dan Lilis, memberikan klarifikasi atas viralnya video tersebut karena ternyata salah faham. Lilis, disebut sebagai korban salah tuduh.
“Bukan korban, saya pengunjung. (Dan ini) Korban salah tuduh, setelah saya ngobrol dengan yang bersangkutan itu hanya kesalahfahaman semua pihak,” kata Ai.
Ia mengatakan, pihaknya sudah tabayun dna melakukan komunikasi kekeluargaan juga. Ia sudah meminta maaf, karena videonya banyak direpost dengan caption dilebih-lebihkan, Lilis dianggap pelakor.
“Di kepala saya, hanya merasa empati sejak awal sebelum kejadian ini terjadi. Spontanitas,” jawabnya saat ditanya alasa upload video tersebut.
Video yang viral itu, sebenarnya sudah langsung dihapusnya tidak sampai sehari. Ia tidak tahu videonya akan viral. Ai juga sudah melakukan klarifikasi di akun pribadinya.
Ai, kemudian meminta pada semua pihak yang menyebar video itu untuk dihapus dan tidak menyebarkannya lagi, apalagi dengan informasi (caption) yang keliru.
Sementara, Lilis juga mengatakan apa yang menimpanya sebagai korban salah tuduh. Perempuan asal Sembawa itu mengaku, datang ke Zam-zam Pool tanpa komunikasi dengan laki-laki tersebut.
Ia, datang ke objek wisata tersebut bersama customer salonnya. Disanalah, ia tak sengaja bertemu lelaki tersebut. Customer salonnya itu, ternyata sempat ada irisan ipar dengan lelaki tersebut.
Sebenarnya, kata Lilis, dalam meja bundar itu yang duduk cukup banyak. Ia dan customer, kemudian lelaki tersebut dan ada lelaki lainnya. Mereka duduk semeja besar karena disana kosong (bukan karena janji khusus ketemuan).
“Intinya sih salah faham aja gitu. Terus juga udah konfirmasi ke pihak istri, mungkin dia emosi. Emang sebelumnya lagi ada masalah,” kata Lilis.
Lilis yang jadi salah korban tuduh itu mengaku, pasangan itu masih satu desa dengannya. Saat ini, semua kesalahfahaman itu sudah diselesaikan secara kekeluargaan. Ia, muncul ke publik untuk mengklarifikasi video yang kadung viral di media sosial. (eki)