Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Anything

Perantauan Nanggerang Pulang Kampung, Gelar Santunan dan Halal Bi Halal Dimeriahkan Artis Dangdut Pantura

KUNINGAN (MASS) – Pasca Hari Raya Idul Fitri 1445 H, warga Kampung Nanggerang Desa Langseb Kecamatan Lebakwangi menggelar halal bi halal dan santunan kepada yatim piatu dan fakir miskin, jelang akhir pekan kemarin (12/4/2024).

Selain acara santunan, halal bi halal dimeriahkan dengan hiburan dangdut yang diisi oleh Group Dangdut Hariska. Hiburan itu, jadi lebih membuat penonton antusias dengan mendatangkan artis Dangdut Pantura, Agis Pletok serta artis-artis lokal Kuningan.

Adapun, acara santunan tersebut memang rutin diadakan setiap tahun oleh GNB (Gerakan Nanggerang Bersatu), sebuah paguyuban warga pituin Kampung Nanggerang yang ada di perantauan (Jabodetabek dan lain-lain).

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada warga masyarakat Kampung Nanggerang yang ada di perantauan yang tergabung dalam wadah GNB istiqamah mengadakan acara santunan setiap lebaran, semoga mereka semakin guyub dan sukses serta dapat meningkatkan kegiatan-kegiatan sosial lainnya,” ujar Nana Ketua RT.03/02 Desa Langseb.

Santunan dilakukan secara simbolis oleh Wahudi dan Yayat Priyatna selaku Pembina dan Ketua GNB. Wahudi berharap agar kegiatan sosial ini dapat ditingkatkan dengan menyediakan kain kafan serta perlengkapan lainnya untuk warga yang meninggal dunia dan tidak mampu.

“Sungguh luar biasa jika GNB mampu memberikan beasiswa kepada anak-anak muda Kampung Nanggerang yang cerdas dan pandai untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi,” kata Wahudi.

Dalam acara tersebut, nampak warga sangat antusias dan menikmati hiburan dangdut. Para remaja hingga emak-emak dan bapak-bapak turut bergoyang menikmati lantunan lagu-lagu dangdut yang dibawakan oleh artis-artis cantik Hariska Group. Saweran pun tidak putus-putus dari pagi sampai malam sehingga artis-artis dan pemain musik pun semakin bersemangat.

“Kami tidak menyangka acara hiburan yang direncanakan mendadak seminggu sebelum lebaran bisa semeriah ini, kami ucapkan terima kasih kepada para donatur,” ungkap Yayat Priatna Ketua GNB.

Yayat mengharapkan tahun depan bisa diselenggarakan acara seperti ini lagi yang lebih meriah untuk menghibur warga masyarakat Kampung Nanggerang dan sekitarnya.

“Sepertinya kami harus menabung dari sekarang untuk acara tahun depan supaya lebih meriah,” sebut Yayat. (eki)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Religious

KUNINGAN (MASS) – Majelis Taklim Nurul Iman Desa Langseb, Kecamatan Lebakwangi, menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus merayakan Milad ke-6 Majelis Taklim,...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Desa Langseb Kecamatan Lebakwangi menggelar serangkaian kegiatan. Puncak perayaan ini...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Potensi Ubi Jalar di Kabupaten Kuningan sangat besar. Bahkan, angka produksi di tahun 2023 lalu mencapai 108.496 ton. Ubi Jalar, merupakan...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Gerakan Kuningan Memanggil (GKM) baru saja menggelar halal bi halal di Situ Cihaur Desa Cihaur Kecamatan Ciawigebang, Sabtu (13/4/2024) kemarin. Sebagai...

Village

KUNINGAN (MAS) – Warga Desa Langseb, Kecamatan Lebakwangi memeriahkan HUT Kemerdekaan RI pada Kamis (17/8/2023) kemarin dengan cara yang unik. Pasalnya, bukan hanya berkumpul...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Sekitar 2500 ekor ayam di kandang yang terletak di Blok Kapandayan RT 1, RW2, Desa Langseb Kecamatan Lebakwangi, tepanggang hangus dini...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia genap sudah berusia 48 tahun. Untuk memperingatinya, DPC IWAPI Kuningan menggelar berbagai kegiatan. Puncaknya, silaturahmi sekaligus Halal...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Sebuah kecelakaan maut terjadi pagi tadi, Sabtu (24/12/2022) sekitar pukul 05.40 WIB di Gronggong, Jalan Raya Kuningan-Cirebon tepatnya Desa Patapan Kecamatan...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Gerakan Kuningan Memanggil (GKM) datang ke alun-alun Desa Langseb untuk berbagi keceriaan bersama santri-santri yatim di Rumah Yatim Himmatul Ummah, Minggu...

Education

LEBAKWANGI (MAS) – Puluhan anak-anak di Tumah Yatim Himmatul Ummah Desa Langseb Kecamatan Lebakwangi, terlihat sumringah saat Kadinsos Dr Deni Hamdani M Si beserta...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Kegiatan Pekan Olahraga Antar Kampung (Porkam) Desa Sakerta Barat Kecamatan Darma rampung awal pekan ini. Porkam yang digelar Karang Taruna untuk...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Korban yang ditemukan tergantung bernama Nurdin (57) di Desa Langseb Kecamatan Lebakwangi, Kuningan pada Kamis (26/8/2021) pagi ternyata baru 2 bulan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pria paruh baya bernama Nurdin (57) ditemukan tergantung di rumahnya, Desa Langseb Kecamatan Lebakwangi, Kamis (26/8/2021) sekitar pukul 05.00 WIB. Sontak...

Headline

KUNIGAN (MASS) – Setelah viral di medsos, mayat korban dibawa ke RSUD 45 Kuningan, akhirnya mayat yang ditemukan di sungai (Leuwi) Cadas Ngampar Dusun...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kabar duka menyelimuti keluarga besar IMM Kuningan. Pasalnya, mantan Ketua IMM Kuningan Yadi Ahmad Riyadi mengalami tabrakan di Desa Langseb Kecamatan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Besarnya Perserikatan Muhammadiyah di Kuningan mendapat apresiasi besar oleh Sekretaris PP Muhammadiyah, Dr. H. Abdul Mu’ti, M.Ed. Apresiasi tersebut dibuktikan dengan...

Advertisement