KUNINGAN (MASS)- Sabtu (20/2/2021) di lapangan Tenis Indoor Hotel Horison Tirta Sanita bakal digelar Kontes Cupang Hias#1 yang digelar oleh Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Kuningan.
Acara bertajuk Kuningan Beta Contest “Gebyar Ikan Cupang 2021” itu menjadi perhatian banyak orang terutama para kicau mana yang ada di kota kuda.
Pasalnya, beberapa bulan lalu ketika ada kontes burung acara dibatalkan karena dianggap menimbulkan kerumunan. Sedangkan kontes cupang justru diizinkan.
Hal ini pun yang membuat para kicau mania yang ada di kota kuda geram. Mereka menilai ada perlakukan yang berbeda.
“Kontes burung dibatalkan karena bakal ada kerumunan. Ini kontes cupang diizinkan, apakah cupang itu berangkat sendiri ke TKP tanpa tuannya?” ketus salah seorang kicau mania kepada kuninganmass.com, pada Jumat (19/2/2021).
Ia menutut keadilan kepada satgas Covid-19 karena kontes juga pasti bakal menimbulkan kerumunan. Para kicau mania sudah gregetan ingin segara digelar kontes burung.
Terpisah, Kabid Perikanan Dinas Perikana dan Peternakan Kuningan Deny Rianto MSi yang dikonfirmasi membenarkan kontes akan berlangsung Sabtu.
“Seru sudah pasti. Tapi dibatasi. Lebih banyak ikan yang berkeruman,” jelasnya.
Deny mengatakan, jumlah ikan yang sudah entry sekitar 500 dari terget 1.000 entery ikan.
Ketika ditanya apakah peserta yang datang akan berjumlah sebanyak 500 orang, Deny menjawab tidak karena satu peserta ada yang dafatar 10,20, 50 sampe 100 ekor.
Sementara itu, Kasi Kemitraan dan Kelembagaan Komunikasi Diskoinfo Kuningan Acep Tisna MH membenarkan adanya acara kontes cupang.
“Kemungkinan Pak Bupati tidak hadir, tapi gau tau juga. Saya bertanya ke bapak ketika di Cilebak,” jelasnya.(agus)