KUNINGAN (MASS) – Momen Ramadhan tahun ini dimanfaatkan pula oleh DPD Partai Nasdem Kuningan untuk berbagi kepedulian kepada masyarakat. Sabtu (1/5/2021) sore, para kader partai besutan Surya Paloh tersebut melakukan pembagian takjil di jalan raya.
Aktivitas social mereka dilaksanakan tepat di depan kantor partai tersebut, Jl RE Martadinata Cijoho. H Chartam Sulaiman ST MM selaku ketuanya yang langsung memimpin bagi-bagi takjil menjelang waktu berbuka tersebut.
“Alhamdulillah kita siapkan 300 takjil dan langsung diberikan ke para pengguna jalan. Semoga wujud social yang tak seberapa ini memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Chartam usai pembagian takjil.
Struktur kepengurusan DPD tampak ikut serta dalam kegiatan tersebut. Begitu pula struktur pengurus kecamatan bahu-membahu menyukseskan pembagian takjil. Momen hari itu digunakan pula sebagai ajang konsolidasi partai.
Sambil menunggu beduk magrib, Chartam menyampaikan sambutan yang membakar semangat para kader Nasdem untuk lebih memajukan partai. Menurutnya, upaya membesarkan partai cukup sederhana yakni dengan cara bagaimana menjawab persoalan rakyat.
“Program muluk jika tak mampu menjawab persoalan rakyat maka tidak akan berdampak pada kebesaran partai. Tapi jika niatan kita betul-betul ingin mengatasi masalah rakyat dengan ikhlas, insya Allah bonusnya kebesaran partai,” tegas politisi pengusaha asal Cimahi tersebut.
Tak heran jika kini Chartam kerap menyuarakan kritikan pedas kepada eksekutif agar program yang digulirkan betul-betul menyentuh kepentingan masyarakat. Meski hanya memiliki 1 kursi di DPRD Kuningan ini namun pihaknya ingin eksistensi wakil dari Nasdem betul-betul dirasakan manfaatnya oleh rakyat. (deden)