KUNINGAN (MASS) – Pembuatan sertifikat tanah “ribet” nampaknya bukan zamannya lagi. Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kuningan kini punya inovasi baru dalam kerangka mendekatkan pelayanan pada masyarakat.
Dengan menggulirkan program Larasita (Layanan Rakyat untuk Sertipikasi Tanah), lembaga vertikal ini ingin memberikan layanan terbaik pada masyarakat. Bertepatan dengan giat Car Free Day, BPN membuka jongko atau warung layanan di area Taman Kota.
“Kami hadir dengan inovasi Layanan Weekend Service dan Larasita, bertempat di Tamkot, depan Pos Satpol PP. Dengan layanan ini masyarakat bisa bertanya seputar informasi pelayanan pertanahan yang dibutuhkan, atau bisa mendaftarkan pelayanan pertanahan,” jelas Kepala BPN Kuningan, Surahman ST MH.
Seperti pada Minggu (19/6/2022) kemarin dan pecan sebelumnya, sejumlah petugas BPN sudah standbye di lokasi. Tidak sedikit dari masyarakat yang menghampiri warung layanan tersebut.
“Alhamdulillah antusias masyarakat tinggi atas dibukanya warung layanan ini. Bagi masyarakat yang belum mengetahuinya, diharapkan segera merapat pada hari Minggu berikutnya,” seru Surahman. (deden)