CIAWIGEBANG (MASS) – Warga RT/RW 003 Dusun Puhun Desa Pangkalan Kecamatan Ciawigebang bekerja bakti memperbaiki jalan. Panjangnya sekitar 150 meter dengan dana dari swadaya masyarakat.
“Tujuannya untuk mempermudah akses kendaraan siswa dan guru MI, DTA, MTs Fatahilah Pangkalan serta mempermudah akses petani. Karena jalan tersebut sangat dibutuhkan,” tutur Ketua Panitia, Amsor, kepada kuninganmass.com, Jumat (21/6/2019).
Amsor tergolong tokoh yang memelopori perbaikan jalan tersebut bersama Drs Oos Subari, tokoh masyarakat setempat. Jalan yang masih berupa tanah itu, oleh masyarakat diplur menggunakan batu split, pasir dan semen.
“Perbaikan ini dilakukan secara bertahap sambil menunggu partisipasi dana dari warga. Karena memang kami melaksanakan perbaikan tersebut secara swadaya, untuk kemajuan sektor pendidikan dan pertanian,” ucap Amsor.
Setelah diestimasikan, biaya yang dibutuhkan untuk perbaikan jalan tersebut mencapai sekitar Rp20 juta. Pihaknya sangat berterima kasih kepada warga dan donator yang telah berpartisipasi menyukseskan kerja bakti tersebut.
“Tanpa bantuan dari warga dan para donatur, nampaknya kita bisa melakukan perbaikan jalan ini seratus persen. Jadi kami sangat berterima kasih, semoga mendapat balasan setimpal dari Allah SWT,” tukasnya. (deden)