Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Health

Hampir 1000 Ekor Sapi Terjangkit PMK di Cigugur, 25 Mati

KUNINGAN (MASS) – Hampir 1000 ekor sapi di Kecamatan Cigugur, tepatnya 951 ekor, terjangkit wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Hasil diagnosis itu, merupakan yang terdata sampai pada Kamis (9/6/2022) kemarin.

Total sapi yang terdiagnosa itu, berasal dari berbagai desa dan kelurahan. Meliputi Cigugur (di Cigeureung 512 ekor dan Pasir 3 ekor), Cipari (250 ekor), Cileuleuy (22), Puncak (153), dan Gunung keling (11).

Dari total itu, bahkan dilaporkan 25 ekor meninggal akibat wabah PMK tersebut. Yang mati, kebanyakan adalah pedet (anakan sapi) meski ada juga sapi indukan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Akibat PMK yang berdampak itu, masyarakat mengadu hal itu di depan para pemangku kebijakan pada Jumat (10/6/2022). Para peternak, bertemu dan mengadu, serta didengarkan oleh Camat Cigugur Yono Rohmansyah S STP, Lurah Cipari Nining Kurniasih SE, dan anggota DPRD Dapil 1 Dede Sudarajat (F PKS) serta tokoh setempat.

Pertemuan dari perwakilan peternak menyampaikan keluhannya soal PMK, Jumat (10/6/2022)

Yang mengadu di depan ketiganya, adalah perwakilan warga Cigeureung – Cigugur dan warga Cipari. Secara terpisah dan bergantian, mereka mengadukan hal yang mereka rasakan.

Secara garis besar, para peternak juga dibuat panik karena penyebaran PMK dalam hitungan pekan ini sangat signifikan. Diceritakan, dalam beberapa jam saja, penularan antar hewan ternak terjadi. Apalagi satu kandang.

Akibatnya, bagi para peternak sapi perah (kebanyakan di Cigugur hewannya sapi perah) mengalami beberapa kerugian secara langsung.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Biaya perawatan sakit (obat), sampai sapinya tidak lagi bisa diperah seperti biasa. Alhasil, pengeluaran bertambah, tapi pemasukan turun drastis.

Selain itu, kerugian lainnya adalah di harga jual sapi. Yang terkena PMK, harga sapi bisa terjun bebas, sampai kurang dari setengahnya. Belum lagi potensi kematian, biaya penguburan.

Kadang, sapi pun tidak bisa dipaksa mati dengan dipotong di jagal. Daging sapi, sedang melimpah. Biaya-biaya seperti ini, tidak tertutup karena sapi banyak yang tidak produkif.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Usahanya habis, mau makan aja darimana. Jangankan untuk biaya hidup lainya seperti untuk sekolah dan jajan anak,” ujar salah satu perwakilan peternak, Didin.

Adapun, pertemuan peternak dan para pejabat lokal serta anggota legislatif ini dilakukan di dua tempat. Di Cigeureung di sekitaran musala, dan di gedung kantor kelurahan Cipari. Didengarkan keluhan-keluhan peternak itu, yang nantinya akan disampaikan ke unsur pimpinan DPRD (termasuk komisi 2) dan dinotakan ke pemerintah daerah. (eki)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kapolsek Jalaksana IPTU Imam Rubianto, menegaskan bahwa babi yang menerobos masuk ke rumah Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Nuzul Rachdy SE, bukanlah...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Puluhan anjing liar kembali meneror ternak warga Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan. Tercatat ada 12 ekor kambing yang mati digigit anjing liar...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Agung Syi’arul Islam Kuningan menerima sejumlah sumbangan hewan qurban berupa sapi dan kambing. Pihak DKM, mengumumkan penampungan...

Law

KUNINGAN (MASS) – Sat Reskrim Polres Kuningan berhasil menangkap 3 pelaku maling hewan ternak. Hal itu, disampaikan Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian, dalam ekspose,...

Business

KUNINGAN (MASS) – Satu lagi rekomendasi kedai kopi yang harus dikunjungi, Di Ro Sa (dirosa) kopi yang ada di komplek pertokoan, Blok A1 no...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Pada saat menjelang musim haji, momen yang akan ditemui adalah menuju Idul Adha. Dan amalan yang paling baik dikerjakan saat hari...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Setelah lewat hari tasyrik, tiga hari waktu qurban setelah idul adha, banyak hal yang harus jadi hikmah untuk umat islam. Setidaknya,...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Ada yang berbeda dipelaksanaan qurban tahun ini, DT Peduli Kuningan gelar qurban bersama sahabat disabilitas. Ya, kegiatan ini bisa dibilang merupakan...

Health

KUNINGAN (MASS) – Meski wabah PMK merebak belakangan, namun hal itu, ternyata tak perlu dirisaukan terutama bagi para warga, atau konsumen. Ya, pasalnya, ternak...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Hari ini, Sabtu (9/7/2022) pagi, sebagian umat islam melaksanakan shalat ied. Termasuk Muhammadiyyah Kuningan. Hal itu, dibenarkan Ketua STKIP Muhammadiyyah Nanan...

Health

KUNINGAN (MASS) – Menjelang Hari Raya Idul Adha, memilih hewan qurban, menjadi salah satu yang penting untuk dipertimbangkan. Hewan haruslah sehat, agar bisa dipertimbangkan,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Konsumsi daging PMK masih aman. Hal itu diutarakan Ketua Satgas Pengendalian dan Penanggulangan PMK Kabupaten Kuningan, Dr Diah Rachmat Yanuar M...

Health

KUNINGAN (MASS) – Menjelang Idul Adha ini, wabah yang menyerang ternak merebak, termasuk di Kuningan. Wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ini, bahkan sudah...

Health

SUBANG (MASS) – Pemerintahan Desa Situgede Kecamatan Subang, melakukan antisipasi wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di desanya. Antisipasi itu, dilakukan pemerintah desa (pemdes)...

Government

KUNINGAN (MASS) – Ketua komisi 2 DPRD M Apif Firmansyah (F.PKB) menyebut pihaknya sudah melakukan kunjungan ke Kelurahan Cipari Kecamatan Cigugur terkait wabah Penyakit...

Government

KUNINGAN (MASS) – Wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak yang sudah masuk ke Kuningan, direspon jajaran Polres Kuningan. Salah satunya, seperti...

Government

KUNINGAN (MASS) – Pengamat kebijakan publik asal Kecamatan Cigugur, H Abidin, menyebut akan ada dampak ekonomi yang luar biasa, jika wabah Penyakit Mulut dan...

Government

KUNINGAN (MASS) – Peternak sapi perah di Blok Cigeureung Kecamatan Cigugur terpaksa mengambil langkah “lock down” untuk hewan peliharaanya. Hal itu, imbas dari sudah...

Government

KUNINGAN (MASS) – Belakangan, penyebaran penyakit ternak, terutama penyakit mulut dan kuku (PMK) pada ternak sapi banyak meresahkan, termasuk di Jawa Barat. Mengantisipasi hal...

Education

KUNINGAN (MASS) – Kurban merupakan ibadah umat Islam yang dilakukan hanya sekali dalam setahun. Untuk memberikan pembelajaran mengenai ibadah kurban, SDIP Baitussalam rutin melaksanakan...

Government

KUNINGAN (MASS)- Populasi ternak di Kabupaten Kuningan terus berkembang meski ada beberapa jenis ternak yang justru mengalami penururun populasi.  Ada  15 jenis ternak yang...

Advertisement