KUNINGAN (MASS)- Ratusan mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku) mengikuti kuliah umum. Adapun tema yang diusung yang diusung adalah “Technopreneur for You: Menggagas dan Tantangan di Era 4.0”.
Kegiatan yang dirancang khusus bagi mahasiswa baru ini digelar di Gedung Student Center Iman Hidayat Universitas Kuningan, Selasa (3/3/2020). Para peserta sendiri tampak antusias dengan kegiatan ini.
Dekan FKIP Uniku, Dr. Yeyen Suryani,mengatakan kuliah umum ini diikuti oleh seluruh mahasiswa baru FKIP Uniku. Kuliah umum ini menjadi agenda rutin yang dilaksanakan oleh FKIP Uniku setiap awal semester.
“Adapun peserta kuliah umum ini yaitu mahasiswa tingkat satu dari 6 Program Studi yang ada di FKIP Uniku berjumlah 300 mahasiswa,” ujarnya.
Kuliah umum ini menghadirkan narasumber yang ahli dibidangnya Asep Syamsul M Romli selaku Trainer Komunikasi Praktis, Konsultan Media, Web Designer, dan Blogger. Pihaknya menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi di Era Revolusi Industri 4.0.
“Kita berada di Era Revolusi Industri 4.0 dimana mahasiswa dituntut untuk memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi dan juga menguasai teknologi. Melalui kuliah umum ini, diharapkan kita akan semakin memahami tentang pemanfaatan teknologi yang sebaik-baiknya,” jelasnya.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor III Uniku, Ilham Adhya, M.Si., menyampaikan Uniku berencana meluncurkan Bengkel Kreativitas Mahasiswa untuk mendukung mahasiswa menjadi produsen, bukan sekedar konsumen.
“Tema yang diusung dalam kuliah umum ini sejalan dengan salah satu program Uniku, yaitu Bengkel Kreativitas Mahasiswa. Program ini dirancang sebagai upaya menggeser peran mahasiswa dari hanya sekedar konsumen menjadi produsen. Mudah-mudahan program ini dapat secara launching dalam waktu dekat,” ujarnya. (agus)