Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Ustadz Abdul Somad Hadiri Pelepasan Santri Angkatan ke-25 Husnul Khotimah

KUNINGAN (MASS) – Pada hari ini (19/6/2022), Pondok Pesantren Husnul Khotimah telah mengadakan acara Haflah At Takhorruj atau pelepasan wisudawan/wisudawati santri Husnul Khotimah. Bertempat di lapangan GOR STIS HK, acara ini diadakan untuk melepas kelulusan santri Husnul Khotimah Angkatan ke-25 tahun ajaran 2021/2022.

Dihadiri lebih dari 2 ribu orang yang terdiri dari 727 wisudawan dan wisudawati, 168 orang dari guru, ustadz/ah dan civitas akademika Husnul Khotimah dan tamu kehormatan, serta lebih dari 1.500 wali santri dari berbagai daerah, acara Haflah At Takhorruj ini berlangsung lancar dan tertib.

Diantara tokoh-tokoh penting yang hadir dalam acara kali ini adalah Datuk Seri Ulama Setia Negara Prof. DR. Ustadz H. Abdul Shomad, Lc., D.E.S.A., Ph.D., atau yang akrab disapa Ustadz Abdul Shomad. Hadir pula mantan Gubernur Jawa Barat dua periode (2008-2018), Ir. H. Ahmad Heryawan, Lc. atau Kang Aher.

Ketua Majelis Ulama Indonesia Kuningan, KH Dodo Syarif Hidayatullah dan Staff Ahli Bidang Kemasayarakatan dan SDM Kabupaten Kuningan, Drs Asep Setiawan M,Si., yang mewakili Bupati Kuningan H. Acep Purnama SH., MH., juga turut hadir dalam acara Haflah At Takhoruj ini.

Datangnya Ustadz Abdul Sohmad dalam acara Haflah At Takhorruj ini adalah untuk memberikan orasi ilmiah kepada para hadirin khususnya seluruh wisudawan dan wisudawati Husnul Khotimah. Sedangkan Kang Aher sendiri datang sebagai perwakilan orang tua santri, ia turut melepas kelulusan anak keduanya Abdul Hadi yang juga mendapatkan penghargaan sebagai wisudawan Hafizh Qur’an.

Acara ini dibuka dan dibawakan oleh dua santri bernama Rizky Al Fajri asal Cilegon dan Afif Muzhaffar asal Jakarta. Menjadi Master of Ceremony, mereka berdua dengan lancar membawakan acara dengan tiga bahasa sekaligus, bahasa Indonesia, bahasa Inggris dan bahasa Arab.

Acara dilanjutkan dengan Tilawatil Quran surat Al Isra dari Abyanu Dzaki seorang santri asal Bekasi, kemudian para hadirin menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Husnul Khotimah dipimpin oleh Azka Muttaqin santri asal Bekasi sebagai dirigen.

Setelah itu, pimpinan pondok pesantren Husnul Khotimah, Ustadz Mulyadin, Lc., MH. memberikan sambutannya. Dalam sambutannya itu ia memberikan pembekalan dan menyampaikan selamat serta apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh wisudawan yang telah menyelesaikan jenjang pendidikannya di Pondok Pesantren Husnul Khotimah.

Dilanjut dengan sambutan dari Bupati Kabupaten Kuningan, H. Acep Purnama SH., MH., yang diwakili oleh Staff Ahli Bidang Kemasayarakatan dan SDM Kabupaten Kuningan, Drs. Asep Setiawan M,Si. Dengan penuh jenaka dalam sambutannya ia menyampaikan harapan dan doa kedepannya untuk para wisudawan.

Terakhir, Kang Aher mewakili para wali santri menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh civitas akademika dan para guru di Husnul Khotimah yang telah mengajarkan para santri dengan penuh kesabaran dan keikhlasan.

Setelah Kang Aher memberikan sambutannya, para hadirin dipertontonkan dengan penampilan dari tim nasyid santri Husnul Khotimah yang membawakan Hymne Guru. Penampilan kedua dibawakan oleh salah seorang wisudawan bernama Rizq Mubarrak asal Jakarta Selatan. Ia membawakan sebuah lagu berjudul Hilang yang ditulis dan dinyanyikan oleh dirinya sendiri. Isi dari lagu tersebut adalah kisah nyata pengalamannya selama nyantri di Pondok Pesantren Husnul Khotimah.

Tahun ini, Husnul Khotimah meluluskan 64 hafidz dan hafidzah Qur’an dari Angkatan 25, diantaranya terdapat 3 santri yang memiliki sanad hafalan langsung kepada Rasulullah dari riwayat Hafsh dari Imam ‘Ashim & Riwayat Syu’bah dari Imam ‘Ashim dengan Thariqah Syathibiyah.

Mereka semua dipanggil kedepan untuk membacakan iqrar penghafal quran. Dalam prosesi ini terdapat seorang santri bernama Raditya Ibadurrahman yang diwakilkan oleh orang tuanya untuk menerima selendang penghafal, karena santri bersangkutan sudah berada di Jordan untuk melanjutkan kuliah.

Sampailah pada acara yang dinanti-nanti, menggunakan setelan sarung, berkoko dan peci songkok, ustadz Abdul Somad menyampaikan orasi ilmiah kepada seluruh hadirin dengan semangat dan berapi-api, dengan ciri khas penyampaiannya yang jenaka namun penuh dengan hikmah, UAS membuat suasana acara siang itu ramai dengan gelak tawa.

Dalam orasi ilmiahnya UAS menyampaikan beberapa pesan kepada seluruh wisudawan, diantaranya adalah sebuah keberuntungan untuk bisa menjadi seorang santri karena mendapat ilmu yang lebih banyak dan lebih mendalam dibanding sekolah-sekolah pada umumnya.

“Anak anak SMP SMA, mohon maaf bukan bermaksud mengecilkan atau menyudutkan; Fisika, Kimia, Biologi, Matematika, Bahasa Inggris, satu tangan selesai. Tapi pesantren? Bahasa Arab, Nahwu, Shorof, Balaghoh, Ma’ani, Mantik, Bayan, Muhaddatsah, Muthola’ah. Ini baru bahasa, Fiqih, Qowaidul Fiqih, Ushul Fiqih, Hadits, Rijalul Hadits, Tafsir, cukup sampai disitu. Untuk kulanjutkan, nanti nyawamu melayang,” ujar Ustadz Abdul Somad penuh jenaka, membuat para hadirin tertawa karenanya.

Setelah menyelesaikan orasi ilmiahnya UAS melakukan serah terima seserahan berupa lukisan karya santri Husnul Khotimah untuk kemudian melakukan sesi foto bersama dengan para pengurus Yayasan dan langsung beranjak pergi dari lokasi acara.

Acara dilanjutkan dengan pemanggilan dan kelulusan secara simbolis terhadap seluruh wisudawan dan wisudawati. Nama mereka satu persatu dipanggil kedepan untuk menerima medali kelulusan dan ijazah.

Dalam kelulusan ini terdapat 4 predikat nilai kelulusan yang diberikan kepada para wisudawan dan wisudawati, yaitu Mumtaz (Sempurna), Jayyid Jiddan (Sangat Baik), Jayyid (Baik), dan Maqbul (Cukup). Prosesi kelulusan lalu diakhiri dengan pembacaan ikrar alumni.

Acara terakhir adalah doa bersama dan penutup yang dipimpin langsung oleh Mudir Mahad Husnul Khotimah 2, KH. Amam Badrutammam, Lc. (deden/rl)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Education

KUNINGAN (MASS) – Santri Pondok Pesantren Husnul Khotimah 2 Kuningan, berhasil meraih juara 1 dalam ajang National Physics Competition (NPC) Tahun 2024. Kompetisi bergengsi...

Education

KUNINGAN (MASS) – Innalillahi wa innailaihi rojin. Suasana duka menyelimuti Pondok Pesantren Husnul Khotimah. Pasalnya, salah seorang pendiri Yayasan Husnul Khotimah Kuningan (YHK) yang...

Education

KUNINGAN (MASS0 – Sebanyak 31 santri Pondok Pesantren Husnul Khotimah Kuningan, melanjutkan studi ke Universitas Al Azhar, Mesir. Hal membanggakan sekaligus membahagiakan itu disampaikan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Bakal Calon Presiden RI Anies Rasyid Baswedan, memuji santri Husnul Khotimah Kuningan sebagai pelajar yang berani. Hal itu, diutarakannya saat datang...

Education

KUNINGAN (MASS) – Pemegang sanad Al Qur’an tertinggi di Indonesia dengan Qiroat Asyroh, Syaikh Khanova Maulana LC Al Hafidz, hadir di Pondok Pesantren Husnul...

Education

KUNINGAN (MASS) – Banjirnya konten video yang kerap tayang di berbagai media social dan media massa berbasis internet, dihadapi dengan tenang oleh tim redaksi...

Education

KUNINGAN (MASS) – Dalam waktu dekat, Anies Baswedan, seorang putra Kuningan yang kini menjabat Gubernur DKI Jakarta, akan memeriahkan sebuah event besar yang digelar...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Pemimpin itu ibarat hati dalam tubuh. Artinya, kebaikan dan keburukan seorang pemimpin itu berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat yang dipimpinnya. Jika hati...

Education

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Husnul Khotimah 1 menyelenggarakan Haflah Attakharruj (Wisuda) angkatan 24 tahun pelajaran 2020/2021.  Sebanyak 667 santri diwisuda secara ofline dan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Husnul Khotimah Peduli (HK Peduli) menyalurkan bantuan untuk Palestina melalui Gazza Desteg Dertegie (Lembaga Kemanusiaan Gaza) Perwakilan Turki untuk kesehatan dan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Satu kalimat yang dilontarkan oleh Presiden Soekarno yang akan terus menerus diingat oleh kita, “Berikan aku 10 Pemuda maka aku akan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pihak Ponpes Husnul Khotimah saat ini masih sibuk melakukan penanganan pandemi yang menimpa santrinya. Data terbaru, sebanyak 135 orang dinyatakan sembuh...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kalimat meminta Nuzul Rachdy turun dari jabatannya sebagai ketua DPRD Kabupaten Kuningan, menggema di depan gedung dewan. Kalimat itu, diserukan salah...

Education

KUNINGAN (MASS) – HMI Cabang Kuningan menyayangkan pernyataan ketua DPRD Kabupaten Kuningan soal diksi limbah. HMI melalui Kabid Pemberdayaan Ummatnya, Fery Rizkiana Tri Putra...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Gerakan Persaudaraan Islam Indonesia (GAPAII) turut buka suara dalam persoalan diksi ‘limbah’ yang keluar dari Nuzul Rachdy. Ketua GAPAII, Otong Muhidin...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Menjelang hari santri yang akan jatuh pada 22 Oktober mendatang, Kuningan dibuat ‘ramai’ terkait diksi ‘limbah’ yang keluar dari ketua DPRD...

Government

KUNINGAN (MASS) – Warga Kabupaten Kuningan ikut ‘gerah’ soal pernyataan Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Nuzul Rachdy. Pernyataanya soal ‘limbah’ ketika membahas Husnul Khotimah, dianggap...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pernyataan Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy SE terkait wabah Covid yang tengah melanda Ponpes Husnul Khotimah membuat kesal banyak orang. Salah...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pernyataan Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy SE terkait wabah Covid yang tengah melanda Ponpes Husnul Khotimah membuat kesal banyak orang. Salah...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Nuzul Rachdy meminta pada pemerintah daerah agar Husnul Khotimah dan Al Multazam sementara ditutup. Hal itu diutarakannnya...

Government

KUNINGAN (MASS) – Total ada 56 santri Ponpes Husnul Khotimah yang terpapar virus corona membuat Bupati Kuningan besama tim gugus tugas melakukan rapat mendadak...

Education

KUNINGAN (MASS) – Mengikuti anjuran pemerintah yang membatasi kegiatan yang melibatkan kerumunan orang dalam satu lokasi akibat wabah COVID-19, Pondok Pesantren Husnul Khotimah menggelar...

Education

KUNINGAN (MASS) – Pimpinan Ponpes Husnul Khotimah I Kuningan mengalami pergantian. Dewan Pembina Yayasan Husnul Khotimah Kuningan yang diwakili KH. Achidin Noor, MA melantik...

Education

KUNINGAN (MASS) – Wakil Gubernur Jawa Barat H Uu Ruzhanul Ulum SE menyebut saat ini santri sudah harus paripurna. Hal itu disampaikan Kang Uu,...

Education

KUNINGAN (MASS) – Ajang Remaja Berprestasi (Aresta) ke 15 Pondok Pesantren Husnul Khotimah Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana Kabupaten Kuningan mulai digelar hari ini, Jumat...

Education

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Husnul Khotimah Kuningan Jawa Barat menggelar Tes Penerimaan Santri Baru (PSB) Minggu (22/12/2019). Tes dilaksanakan secara serentak pukul 08.00...

Education

SINDANGAGUNG (MASS) – Sejumlah pelajar dari MA Husnul Khotimah datang dan melakukan kegiatan Praktek Dakwah dan Pengenalan Masyarakat (PDPM) di Desa Mekarmukti Kecamatan Sindangagung....

Incident

KUNINGAN (MASS) – Nasib kurang bagus dialami Ketua Panitia Seminar Parenting, Arsyidi. Usai acara bubar, motornya yang disimpan di parkiran raib dibawa kabur maling....

Education

KUNINGAN (MASS) – Ditengah teriknya matahari siang, selepas sholat Zuhur berjamaah, ribuan santri bersama pengajar Pondok Pesantren Husnul Khotimah melaksanakan Sholat Istisqo di lapangan...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Husnul Khotimah Kuningan melalui HK Peduli menyalurkan air bersih ke sejumlah lokasi yang terdampak kekeringan. HK Peduli bekerja sama...

Advertisement