KUNINGAN (MASS)- Kontingen Kecamatan Sindangagung menjadi Juara Umum MTQ 45 Tingkat Kabupaten Kuningan. Mereka meraih dua medali emas dari enam kecabangan lomba yang dipertandingkan.
Dengan kemenangan ini maka Sindangagung menjadi juara baru, dimana sebelumnya Kecamatan Subang Juara.
Munculnya juara baru menandakan tidak ada dominasi pada MTQ tingkat kabupaten.
Acara penutupan MTQ sendiri digelar di Kuningan Islamic Center pada Rabu (20/11/2019) sore. Meski molor dua jam dari jadwal yang jam 2 siang. Tapi, akhirnya Bupati Kuningan H Acep Purnam mau hadir untuk menutup kegiatan MTQ itu.
“Selamat bagi kontingen juara. Yang belum juara terus berjuang. Bagi yang juara akan dikirim menjadi wakil Kuningan di tingkat Provinsi Jabar yang akan digelar di Kabupaten Subang pada Aparil 2020,” ujar Acep.
Sekedar mengingatkan, acara pembukaan dimeriahkan dua Qori Internasional H Sofyan Hadi Musa Sq MA dan H Zaki Burhani. Acara MTQ sendiri berlangung dua haru yakni Selasa dan Rabu.
Dua Qori bersuara merdu tersebut membacakan Kalam IlLahi yang berhasil membuat Wabup HM Ridho Suganda dan Ketua TP PKK Hj Ika Acep Purnama menundukan kepala sebagai tanda khidmat mendengar lantunan ayat ayat suci. Begitu juga tamu lainnya yang hadir.
MTQ ke 45 tingkat Kabupaten Kuningan tahun 2019 mempertandingkan enam kecabangan lomba diantaranya, Tilawah dan Tartil Al-Qur’an putra dan putri, Hifdzil Qur’an putra dan putri, Fahmil Qur’an putra dan putri, Syahril Qur’an putra dan putri, Khothil Qur’an Putra dan putri, dan MMQ putra dan putri.
Menurut Ketua Panitia MTQ ke- 45 Maman Hermansyah MTQ Tingkat Kabupaten Kuningan dipusatkan di KIC. Sedangkan untuk pelaksanaan lomba kecabangan lokasinya tersebar di 14 tempat.
Ke 14 lokasi itu adalah Masjid Abu Bakar Sidik di Kelurahan Cigintung, Masjid Abdulah bin Abi Qurais Stikes Muhammadiyah Kuningan, Masjid Al-Fallah Kelurahan Cijoho.
Lalu, Masjid Kelurahan Purwawinangun, Masjid Al-Fallah Keluarahan Cirendang, Masjid Al-Hidayah Kelurahan Cipari, Masjid Jami Sabilul Haq Kelurahan Cipari,.
Selanjutnya Masjid Al-Istiqomah Desa Gunung Keling, Masjid Masjid Adz-Zikra Perum Polri Jananuraga Asri.(agus)