Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Pemberian Siltap Kades 2020 Belum Ada Kepastian Hukum

KUNINGAN (MASS) – Pemberian penghasilan tetap (Siltap) untuk kepala desa, sekretaris desa dan perangkat desa tahun 2020 belum ada jaminan kepastian hukum. Peraturan Bupati (Perbup) yang mengatur hal itu hingga saat ini belum diterbitkan.

Pernyataan ini diungkapkan Dede Sembada, ketua Fraksi PDIP yang kini masuk keanggotaan komisi 1 DPRD, Minggu (10/11/2019). Ia menerangkan soal ketentuan Peraturan Pemerintah (PP) yang mesti dilaksanakan mulai Januari 2020.

“Ada ketentuan PP 11/2019 bahwa pemberian siltap kades sebesar 120%, sekdes 110% dan perangkat desa 100%, paling sedikit setara dengan PNS golongan II. Itu harus dilaksanakan paling lambat Januari 2020,” kata Desem, sapaan akrabnya.

Untuk itu, mantan wabup ini mengimbau agar Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) segera membuat Perbup tersebut guna menjamin kepastian hukum. Konsiderannya, sambung dia, bisa merujuk langsung ketentuan PP 11/2019 tentang perubahan kedua atas PP 43/2015 tentang peraturan pelaksanaan UU 6/2014 tentang Desa.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Di situ ada ketentuan pasal 81 ayat 2 dan pasal 81b ayat 1. Bisa langsung merujuk ke PP, bukan ke Perda 12/2015 karena perdanya belum direvisi,” sarannya.

Sebab berdasarkan UU 12/2011 pasal 7 ayat 2, imbuh Desem, kekuatan hukum dari peraturan perundang-undangan itu sesuai dengan hirarki. Peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi pasti mengalahkan yang lebih rendah.

“Jadi PP 11/2019 mengalahkan Perda 12/2015. Ini harus cepat, karena November sekarang APBD harus ditetapkan. Sementara Perbupnya belum ada. Padahal berdasarkan PP 11/2019, pemberian siltap ini harus diterapkan Januari 2020,” ujarnya.

Ia menambahkan, perbup tidak harus mengacu ke perda melainkan mengacu ke peraturan mana yang mendelegasikan. Untuk jaminan kepastian dibutuhkan perangkat regulasi berupa perbup yang mengatur hal itu. (deden)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Government

KUNINGAN (MASS)- Masalah sampah menjadi perhatian serius Bupati Kuningan sehingga beruapaya mencari solusi. Salah satunya dibangunnya TPS di tiap desa. Kamis (10/2/2022) bertempat di...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Kabar duka datang dari RS Hasna Medika Kuningan, mantan Ketua IPSI (Ikatan Pencat Silat Indonesia) Kabupaten Kuningan H Nana Sunardi MSi berpulang...

Government

KUNINGAN (MASS)- Kelangkan minyak goreng di pasaran baik itu di pasar tradssional maupun pasar modern membuat masyarakat  menjerit. Bukan hanya konsumen tapi juga penjual...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Selasa (8/2/2022) siang warga Kuningan dikejutakan dengan kabar adanya macan berkeliaran di kebun warga. Macan itu ditemukan wargan di kebun di Dusun...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Kepala UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti menyebutkan, hasil alanisis sementara yang dilakukan oleh pihaknya terkait serangan kera di Desa Karangtawang Kecamatan Kuningan...

Business

NUSAHERANG (MASS) – Namanya Maman, tapi lebih akrab disapa dengan sebutan nama belakang yang sesuai profesinya sebagai pengrajin sepatu handmade, ‘Maman Sepatu’. Usianya kini...

Government

KUNINGAN (MASS)- Perhatian kepada mantan naripidana teroris yang sudah insyaf dari pemerintah sangat besar. Sebagai bukti Ruswandi  warga Desa Susukan Kecamatan Cipicung mendapatkan bantuan...

Religious

KUNINGAN (MASS)- 🗓Selasa, 29 Jumadil Akhir 1443 H / 1 Februari 2022 M 🍂🌻 Hikmah Hari Ini🌻🍂 📚قَال ابنُ القَيِّم رَحِمَهُ اللَّهلا تَصِحُّ لَكَ...

Government

KUNINGAN (MASS)-  Untuk  update  corona Jumat (28/1/2022)  kembali terjadi penambahan kasus positif covid sebanyak  9 orang, sehingga kasus positif menjadi 13.760 orang. Adapun rinciannya...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Rumah Hantu, apa yang kalian pikir saat kata yang satu ini terucap ? Ya mungkin ada kesan seram, menakutkan dan lain...

Politics

KUNINGAN (MASS)- Sejumlah Warga Tasikmalaya Selatan yang tergabung dalam Presidium Tasela lakukan audiensi dengan Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat. Dalam kesempatan audiensi tersebut...

Sport

KUNINGAN (MASS)- Pesik Kuningan memulai laga pertama di Liga 3 Seri 2 Jabar di Grup I dengan hasil draw, setelah pada Rabu (5/1/2022) ditahan...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Jangan sekali-sekali meninggalkan rumah kosong ketika tungku masih menyisakan bara, kalau nasibnya tidak ingin seperti Atun (40) warga Rt 6/3 Blok Pon...

Government

KUNINGAN (MASS) – Beredarnya kabar video mesum toilet yang diduga melibatkan kepala sekolah, dikonfirmasi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kuningan Drs H Uca Somantri...

Government

KUNINGAN (MASS)- Selain pencapaian kienerja berbagai bidang di Kejaksaan Negeri Kuningan, yang diumumkan kepada wartawan melalui Press Release Akhir Tahun 2021 di Aula Kejaksaan...

Religious

KUNINGAN (MASS)- 🗓Senin, 30 Jumadil Ula 1443 H / 03 Januari 2022 M 🍂🌻 Hikmah Hari Ini🌻🍂 📚Orang Bijak Bertutur: ‏الحَياةُ لَيْسَتْ إلاّ تَمْديْد...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Nuzul Rahcdy menyebut dirinya belum mendalami tentang foto yang sempat ramai, dimana anggota DPRD duduk di atas...

Religious

KUNINGAN (MASS)- 🗓Rabu, 18 Jumadil Ula 1443 H / 22 Desember 2021 M 🍂🌻 Hikmah Hari Ini🌻🍂 📚إن الرجل ليحرم الرزق بالذنب يصيبه ولا...

Government

KUNINGAN (MASS)- Kasus positif covid-19 untuk update Minggu (11/12/2021) tidak ada kenaikan, sehingga kasus positif masih 13.727 orang. Sementara itu, Menurut Juru Bicara Crisis...

Headline

KUNINGAN (MASS)-  Deratan kasus bunuh diri di Kabupaten Kuningan terus bertambbah, yang terbaru terjadi pada Pria lansia bernama Elon (73). Ia pada  Senin (8/11/2021)...

Government

KUNINGAN (MASS) –  Pemerintah Kabupaten Kuningan menggelar upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November 2021. tema  TAHUN INI ADALAH “Pahlawanku Inspirasiku” di Lapangan Setda Kabupaten Kuningan....

Headline

KUNINGAN (MASS)- Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada Jumat (29/10/2021) siang bukan hanya menerjang  rumah warga, tapi juga banyak pohon yang tumbang...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Insiden kecelakaan tunggal terjadi di ruas jalan Purwasari-Ciniru tepatnya di tanjakan Dangdeur pada Rabu (27/10/2021) malam pukul 19.30 WIB. Kecelaakaan melibatkan truk...

Anything

KUNINGAN (MASS)-  Rabu Tanggal 27 Oktober 2021 menjadi hari special bagi Bung Deky. Pasalnya, ia dua kali dilantik sebagai Ketua Pemuda Pancasila PAC Garawangi....

Sport

KUNINGAN (MASS)- Olah raga bola voli kembali bergairah di Kabupaten Kuningan, nyaris tiap minggu selalu digelar turnamen. Setelah vakum karena pandemi, kini turnamen terus digeber,...

Business

KUNINGAN (MASS) – Satu lagi tempat yang bisa jadi referensi kalian, untuk pembelian kueh dan bolu. Namanya Toko Kue dan Bolu Afirza. Toko yang...

Government

KUNINGAN (MASS)- Berkaca dari pengalaman di daerah lain yang viral karena atlet peraih medali  di PON Papua hanya naik kolbak dan naik bus, Pemkab...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Petugas UPT Damkar Kuningan, Minggu  (10/10/2021) menangkap seekor ula sanca kembang sepanjang 3 meter disebuah kandang ayam. Kadang ayam itu milik Ikin...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Di ajang Soreang Cup Koi Show 2021 di Dome Balrame Soreang Bandung, dari Sabtu – minggu (2-3/10/2021) peserta dari Kabupaten Kuningan...

Government

KUNINGAN (MASS)- Secara bergotong royong, Babinsa Cimahi Koramil 1507/Luragung, Pelda Hariyanto bersama masyarakat melaksanakan giat Karya bakti pengecoran Jembatan Cipaku. Jembatan ini terletak di...

Advertisement