KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 16 parpol peserta pemilu di Kuningan, semuanya mendaftarkan bacalegnya. Paling pertama diduduki Partai Bulan Bintang (PBB), Minggu (15/7/2018). Sedangkan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) daftar paling akhir, Selasa (17/7/2018) pukul 23.40 WIB.
Berdasarkan rekapitulasi pengajuan bacaleg di KPU Kuningan, ada 7 parpol yang mengajukan 100 persen kuota. Diantaranya PKB, Gerindra, PDIP, NasDem, PKS, PAN dan Demokrat. Kuota 50 orang terisi oleh 7 parpol tersebut.
Selanjutnya, ada 3 parpol yang mengajukan bacalegnya diatas 40 orang. Mulai dari Golkar, Berkarya dan PPP. Selebihnya dibawah 30 bacaleg, seperti Perindo sebanyak 26 orang, PSI sebanyak 25 orang, Hanura 25 orang serta PBB 22 orang.
Dua parpol lagi adalah PKPI sebanyak 13 orang. Sedangkan paling sedikit Partai Garuda yang hanya 2 orang bacaleg. Kalau melihat komposisi keterwakilan perempuan, semuanya sudah melebihi 30 persen.
“Bisa dilihat secara langsung pada tabel rekapitulasi kami. Untuk nama-nama, nanti menyusul,” ujar salah seorang Komisioner KPU Kuningan, Asep Z Fauzi. (deden)