KUNINGAN (MASS) – Jabatan Kapolsek Cilimus Polres Kuningan secara resmi diserahterimakan dari Kompol Abdul Majid kepada pejabat Kapolsek Cilimus yang baru AKP Edi Baryana, AMd Senin (9/8/2021) pagi.
Kegiatan serah terima jabatan dilakukan dalam apel pimpinan yang dipimpin Kapolres di halaman mapolres, dan dihadiri Wakapolres, para pejabat Utama Polres, para Perwira, Brigadir dan ASN Polres Kuningan.
Kompol Abdul Majid diserahterimakan karena memasuki masa purna tugas (pensiun).
Sedangkan AKP Edi Baryana, AMd sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Karangsambung, Polresta Cirebon.
Dalam amanatnya, Kapolres Kuningan AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya SIK MSi menyatakan mutasi jabatan di lingkungan Polri bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran proses manajerial organisasi.
“Mutasi adalah kebutuhan organisasi, terutama untuk mengisi posisi kosong setelah Kompol Abdul Majid memasuki purna tugas dan Kapolsek Cilimus Promosi Jabatan”, tutur Kapolres.
Ditambahkan Kapolres, tugas dan wewenang Polri yang diamanahkan Undang-undang harus dapat dilaksanakan secara Profesional, Proporsional dan objektif sesuai dengan kode etik profesi dan moralitas yang tinggi.
“Jabatan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan kepada masyarakat maupun kepada Allah SWT”, tambahnya.
Pada bagian akhir amanatnya, Kapolres mengucapkan terimakasih kepada Kompol Abdul Majid atas dedikasi, pengabdian serta loyalitas yang tinggi selama menjabat Kapolsek Cilimus serta mengucapkan selamat datang kepada Kapolsek Cilimus yang baru.
Kapolres berpesan, agar segera menyesuaikan dengan jabatan dan lingkungan tugas di Polsek Cilimus.
“Ciptakan terobosan- terobosan kreatif dalam mendukung tugas dan pekerjaan, tingkatkan kesiapsiagaan kesatuan, personel dan operasional, maksimalkan peran Kapolsek dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah Cilimus”, pungkasnya.(agus)