KUNINGAN (MASS)- Hari Pers Nasional tahun 2020 dipusatkan di Kalimantan Selatan. Di Provinsi yang berada di gerbang ibu negara itu akan digelar berbagai acara. Dalam acara puncak bakal hadir Presiden Jokowi.
Tahun 2020 HPN mengangkat tema ‘Pers Menggelorakan Kalimatan Selatan Gerbang Ibu Kota Negara’. Presiden bakal hadir pada tanggal 8 Februari 2020.
Ketika di Kalsel digelar acara puncak HPN, bagaimana dengan di Kabupaten Kuningan. Ternyta PWI Kuningan akan menggelar berbagai kegiata.
Menurut Ketua PWI Kuningan Iyan Irwandi, di Kuningan sendiri untuk memperingati HUT PWI dan HPN akan digelar berbagai keigiatan. Acara dimulai pada tanggal 8 Februari dengan agenda pertama adalah pengecetan tugu PWI yang berada dekat Hotel Ayong Desa Linggasana Kecamatan Cilimus.
Kemudian. Ziarah ke Kuburan Anggota PWI di Makan Gede Cipicung Kecamatan Kuningan pada Senin (10/10/2020). Selanjutnya, diskusi ringan dengan tema mau dibawa kemana wartawan Kuningan.
“Kegiatan ke empat adalah acara gabungan donor darah pada Kamis 13 Pebruari 2020 di di Pandapa Pamartha,” jelas Iyan yang diamini Sekretaris PWI Kuningan Nunung Khasanah.
Diterangkan, untuk acara Diskusi ringan dengan tema, mau dibawa kemana wartawan Kuningan pada Senin, 10 Februari pada jam 11 siang akan menghadirkan Kadiskominfo, sekretaris, kabid dan para kasi. Iyan berharap semua acara yang digelar belangsung lancar.(agus)
Rangkaian kegiatan HUT PWI dan HPN 2020 :
1.Pengecetan tugu PWI, Sabtu 8 Pebruari 2020.
2.Ziarah ke Kuburan Anggota PWI di Makam Gede Cipicung, Senin 10 Februari 2020 jam 09.00 WIB
3.Diskusi ringan dengan tema, mau dibawa kemana wartawan Kuningan. Senin, 10 Februari 2020 jam 11 siang dengan menghadirkan Kadiskominfo, Sekretaris, Kabid dan para kasi terkait. Dilanjut dengan ngaliwet.
4.Acara gabungan donor darah, Kamis 13 Februari 2020 jam 08.00 WIB di Pandapa Pamartha.