KADUGEDE (MASS) – Ketokohan H Deni Erlanda SE MSi di Desa Tinggar Kecamatan Kadugede, rupanya masih diperhitungkan. Terbukti, di TPS tempat ia mencoblos unggul Paslon 01 Jokowi-Ma’ruf.
Deni yang kini menjabat direktur PDAM Kuningan tersebut mencoblos di TPS 02 Desa Tinggar. Hasilnya, Jokowi-Ma’ruf unggul telak dengan raihan 112 suara. Sedangkan rivalnya Prabowo-Sandi hanya mengantongi 52 suara di TPS itu.
“Saya mengucapkan terima kasih yang sudah mencoblos Jokowi,” ucap pria yang berhasil membawa PDAM maju tersebut.
Ternyata bukan hanya sekadar di TPSnya saja. SeDesa Tinggar pun suara Jokowi-Ma’ruf lebih unggul. Selisihnya jauh hingga mencapai 130 suara.
Dari total keselurahan 680 suara, Jokowi-Ma’ruf mengumpulkan 405 suara sedangkan Prabowo-Sandi 275 suara.
“Kita tunggu hasil real count nasional. Insya Allah masih Jokowi,” ujar Deni. (deden)
Berikut ini hasil perolehan suara presiden dan wapres di Desa Tinggar:
TPS 1
No 1 : 116
No 2 : 47
TPS 2
No 1 : 112
No 2 : 52
TPS 3
No 1 : 92
No 2 : 87
TPS 4
No 1 : 85
No 2 : 89
Total keselurahan di Desa Tinggar
No 1 : 405
No 2 : 275