KUNINGAN (Mass) – Ketika tidak direkomendasikan oleh DPP PDIP, Dede Sembada yang kini menjabat wakil bupati nampaknya sudah siap dilamar oleh sejumlah parpol. PPP (Partai Persatuan Pembangunan) pun akan memilih sikap terbuka terhadap siapapun bakal calon yang mau maju lewat partai tersebut.
Kendati tidak ditujukan kepada salah satu nama balon, Ketua DPC PPP Kuningan, H Uus Yusuf SE MSi menegaskan, partainya akan bersikap terbuka. “Insya Allah kita terbuka kepada siapapun. Tapi tentu saja harus melalui mekanisme partai. Kita bicara dengan pengurus dan juga PAC,” ujarnya Selasa (4/7).
Namun untuk masalah bakal calon terutama Dede Sembada, ketua PPP baru yang ber SK Kemenkumham RI itu mengarahkan pewarta untuk menanyakan langsung ke personnya. “Tanyanya ke pak Desem, personnya, mau maju dari PPP gak. Kalau nanyanya ke kita mah, kesannya kita ke-GR-an. Bagusnya sih jangan berandai-andai,” tandas Uus.
Disinggung tindaklanjut Koalisi Gemuk yang dibangun 5 parpol (PAN, PKS, Demokrat, Gerindra dan PPP), pihaknya masih menunggu komunikasi. Sejauh ini pertemuan lanjutan dari pertemuan pertama di Grage Sangkan Hotel Ramadan lalu belum digelar.
“Bangunan koalisi kan sedang dilakukan. Bagaimana kelanjutannya ya kita menunggu komunikasi dari rekan 4 parpol lainnya. Nanti kalau sudah sepakat koalisi, tinggal menyepakati akan mendukung siapa,” kata politisi yang kerap disapa bebeb Jius itu.
Sikap PPP sendiri terhadap rencana koalisi, menurut dia, dikembalikan pada proses organisasi. Meski dirinya ketua partai, namun secara kelembagaan terdapat mekanisme yang mesti ditempuh. Uus hanya menegaskan, partainya akan mendukung calon yang berpeluang besar menang.
Sejauh ini, imbuhnya, PPP belum menjalin komunikasi dengan bakal calon. Kalau beredar kabar telah ada jalinan dengan H Mamat Robby Suganda, M Ridho Suganda atau Yosa Octora Santono, menurutnya kemungkinan besar itu dilakukan dengan ketua lama.
“Komunikasinya mungkin sama pak Momon (H Momon Suherman). Karena memang posisi kemarin itu masih ada 2 kepengurusan DPC PPP. Tapi sekarang sudah bersatu lagi,” pungkasnya. (deden)