KUNINGAN (MASS) – Kelompok Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) Universitas Muhammadiyah Kuningan di Desa Karangmuncang, Kecamatan Cigandamekar menggelar acara Tabligh Akbar pada hari Minggu malam Senin (21/7/ 2024) pukul 19.30 WIB sebagai peringatan tahun baru islam.
Mengusung tema “Menjadikan Muharram Sebagai Momentum Terindah untuk Mengikat Ukuwah Agar Hidup Semakin Berkah”, tabligh akbar menghadirkan penceramah kondang Sopian As-Sundawie M.Pd.
Acara yang diinisiasi para mahasiswa itu, diikuti antusias oleh masyarakat setempat. Nampak hadir dalam kegiatan para tamu undangan mulai dari Kepala Desa Karangmuncang, Dosen Pembimbing Lapangan KKN, Aparatur Desa, Karang Taruna, Ketua DKM, BPD, MUI, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat, Bidan desa, Ketua PKK, hingga RT/RW.
Acara sendiri diawali dengan lantunan sholawat dari tim hadroh, sebelum akhirnya dilanjut pada acara inti siraman rohani.
Dalam ceramahnya, Sopian As-Sundawie menekankan pentingnya Muharram sebagai momentum untuk memperkuat ukuwah persaudaraan dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk senantiasa menebar kebaikan dan saling membantu sesama, terutama di bulan Muharram yang penuh berkah ini.
Perwakilan mahasiswa KKN, Sri Wahyu Lestari, berharap dari acara ini dapat memberikan pencerahan dan motivasi bagi masyarakat untuk senantiasa meningkatkan iman dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta mempererat tali persaudaraan antar sesama.
“Semoga acara Tabligh Akbar ini dapat membawa manfaat bagi seluruh masyarakat Desa Karangmuncang dan sekitarnya,” ujarnya. (eki)