JALAKSANA (MASS) – Pemandangan tak biasa terlihat di jalan Desa Maniskidul hingga perempatan perbatasan Desa Sembawa Kecamatan Jalaksana. Jalan desa sepanjang 1 KM itu, Kamis (22/8/2019) sore, sekitar 3000 orang warga Desa Maniskidul berkumpul untuk melaksanakan makan bersama di jalan tersebut.
Makan bersama merupakan rangkaian kegiatan babarit/syukuran dalam rangka memperingati HUT Desa Maniskidul yang 234 yang jatuh pada tanggal 5 September nanti. Kegiatan makan bersama tersebut merupakan tahun ke-3 yang diakomodir oleh Pemdes Maniskidul.
Kegiatan dengan menutup jalan yang dimulai pukul 15.30 – 17.30 WIB itu dihadiri oleh perwakilan dari kecamatan, Kapolsek yang diwakili oleh Aiptu Rukmana, Danramil yang diwakili oleh Serka Dedi Mulyanto, Ketua MUI Desa Maniskidul Ustad Syekhon, dan lembaga-lembaga yang berada di lingkup desa.
“Sebenarnya babarit itu kegiatan masyarakat yang sudah rutin dilaksanakan. Dahulu biasanya dilaksanakan di setiap blok yang sudah dimulai sejak zaman nenek moyang. Namun 3 tahun belakang, kegiatan ini diakomodir oleh desa sehingga dilaksanakan serentak di desa,” jelas ketua pelaksana Aris Nurhadi.
Kegiatan positif ini, lanjut Aris, merupakan wujud rasa syukur masyarakat dengan cara babarit dan syiar agama. Disamping makan bersama juga ada tausyiyah yang disampaikan oleh Ustad Syekhon, warga Desa Maniskidul.
“Mudah-mudahan dengan Desa Maniskidul mengadakan babarit ini berada dalam keberkahan, kasalametan dan semakin maju,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Maniskidul Maman Sadiman mengatakan, kegiatan ini memang setiap tahun dilaksanakan. Sore ini terlihat antusias masyarakat untuk mengikuti kegiatan ini.
“Karena sekarang sudah muncul pemahaman yang sama bahwa ini (babarit, red) merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT. Ini kesempatan yang baik bagi masyarakat untuk bisa berkumpul dan bersilaturahmi sambil memohon kepada Allah SWT untuk kebaikan semuanya,” terangnya.
Dirinya merasa senang dan bahagia jika seiring berjalannya waktu bisa membahagiakan masyarakat.
“Yang terpenting masyarakat sehat, panjang umur, Allah berikan keberkahan dan dijauhkan dari mala bahaya. Kami berharap masyarakat bisa mendukung arah kebijakan pembangunan yang pada hakikatnya akan bermuara pada kesejahteraan masyarakat,” harapnya.
Rangkaian kegiatan tersebut, lanjut Maman, merupakan rangkaian kegiatan memperingati HUT RI ke-74, Hari Jadi Desa Maniskidul ke-234 dan peringatan 1 Muharram 1431 H yang sebelumnya sudah diawali dengan perlombaan.
“Rangkaian kegiatan selanjutnya yaitu jalan santai yang akan dilaksanakan hari Minggu, sidang paripurna dan tabligh akbar sekaligus memperingati 1 Muharram 1431 H. Kami berharap pak Bupati bisa hadir pada acara selanjutnya untuk memberikan dukungan moral kepada kami,” pungkasnya.
Berdasarkan informasi yang awak media kuninganmass.com himpun, acara babarit diawali dengan arak-arakan Pemdes beserta tamu undangan yang dimulai dari perempatan perbatasan Desa Sembawa sampai depan kantor kepala desa. Berbeda dengan tahun pertama dan kedua, tahun ini tidak diadakan gunungan (susunan berbagai bahan pangan). (ali)