KUNINGAN (MASS) – Kopdar gabungan digelar puluhan anggota Komunitas Lentera Kuningan, Minggu (21/10/2018). Ajang silaturahim di Hutan Kota Bungkirit itu digunakan pula oleh mereka untuk berbagi kepedulian terhadap anak yatim.
Tema kegiatan ‘menguatkan tali silaturahmi dan saling berbagi dengan anak yatim’. Hadir dalam acara tersebut pengurus CSK (Comunitas Sadulur Kuningan) Pengurus KJK (Komunitas Kuda Jengke Kuningan) dan pengurus KCK (Komunitas Cinta Kuningan).
Erwin Setiadi Selaku Ketua Lentera Kuningan sekaligus penanggung jawab kegiatan menyampaikan pentingnya bersilaturahmi guna terciptanya rasa kekeluargaan yang baik.
“Kita sebagai komunitas yang ada di Kuningan senantiasa harus saling mengenal satu sama lain karena ketika kita saling mengenal maka kita ditakdirkan untuk bisa menjadi keluarga,” tutur Erwin.
Dengan acara seperti ini, kata dia, tentu suatu hal yang sangat positif bagi komunitas menanamkan nilai-nilai kebaikan. Kunci yang paling utama, sambungnya, adalah ikhlas tulus dan tuntas. Dengan ketiganya itu pihaknya berharap dapat bernilai pahala.
“Insya allah kita akan mendapatkan pahala serta menjadi ladang ibadah bagi kita semua amin YRA dalam kegiatan santunan ini mudah-mudahan menjadi berkah bagi kita semua dan bermanfaat bagi anak yatim,” ucapnya.
Pada acara itu Komunitas Lentera bisa berbagi kepada 15 anak yatim. Semoga kedepanya bisa lebih banyak. Sekecil apapun kebaikan senantiasa allah SWT akan nembalasnya.
“Setidaknya ‘tangan diatas lebih baik dari pada tangan dibawah’. Akhirnya mari kita semua senantiasa menanamkan kebaikan peduli sesama,” tukas Erwin. (deden)