Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Anything

Pengurus Hamida Dikukuhkan, Kiai Qosim Ismai: Siapkan Program 100 Hari Kerja

KUNINGAN (MASS) –  Sabtu (11/1/2020) merupakan hari bersejarah bagi pengurus baru Himpunan Alumni Miftahul Huda (Hamida) Kabupaten Kuningan Periode 2020-2025. Sebab, hari  itu mereka  resmi dikukuhkan.

Acara pelantikan sendiri dihelat  di Sekretariat Hamida Koordinator Kuningan Desa Balong Kecamatan Sindangagung.

Hadir dalam pelantikan sekaligus serah terima jabatan pengurus Hamida itu adalah Asisten Pemerintahan dan Kesejahtraan Sekretariat  Daerah Kabupaten Kuningan Drs H Dadi Hariadi MSi. Lalu,  Pimpinan Umum Pondok Pesantren Miftahul Huda Manonjaya Tasikmalaya KH Asep Moushul Affandi.

Selain itu tampak Ketua Hamida Indonesia KH Dudung Abdulah Faqih, Wakil Ketua DPRD Kuningan Fraksi PKB H Ujang Kosasih MSi, serta ratusan alumni Miftahul Huda yang tersebar di berbagai kecamatan di Kuningan.

Ketua Hamida Kuningan Perioe 2020-2025  Kiai Qosim Ismai  mengaku, bersyukur karena pelantikan Hamida  berlangsung lancar dan sukses. Ia pun senang karena acara itu dihadiri sejumlah tokoh penting beserta tamu undangan lainnya. Hal ini membuat ia semakin merasa banyak mendapat dukungan.

“Alhamdulilllah Saya menjadi reureug  krena pelantikan pengurus Hamida  dihadiri juga dari pusat yakni KH Dudung Abdulah Faqih dan  juga pimpinan umum Pondok Pesantren Miftahul Huda KH Asep Maosul Affandi juga bisa hadir dan memberikan sambutan. Ini membuat saya termotavsi membawa Hamida bisa lebih berkiprah lagi di Kuningan,” kata ujar kiai  yang menggantikan KH Didi Juhaidi  itu.

Diterangkan, rencana pasca dilantik adalah menyiakan program  100 hari kerja, dimana  pengurus Hamida Kuningan akan membuat papan nama yang representatif di secretariat Hamida. Kemudian membuat jadwal kegiatan rutin yang merupakan ruh dari Hamida.

“Program berikutnya berupa kajian rutin Kifayatul Ahyar dan Asma’ul Husna, serta akan berziaroh ke makam para perintis dan sesepuh,” tambahnya.

Selain itu juga,  juga akan silaturahmi kepada tokoh dan juga para Kiai Pesantren Hamida untuk menjalin ukhuwah dan kebersamaan.

Pihaknya akan bergandengan tangan untuk bersama-sama, yaitu berdakwah demi Izzul Islam wal Muslimin dan juga akan berkunjung kepada tiap Korwil yang ada di setiap Dapil di Kabupaten Kuningan.

Tidak lupa, Ia mengajak kepada jajaran pengurus baru Hamida untuk konsisten melaksanakan tugas-tugasnya sesuai porsi masing-masing.

Sekaligus mempertegas kepada anggota Hamida Kuningan untuk eksis serta solid dan lebih meningkatkan loyalitas kepada Hamida pusat, karena menurutnya Hamida merupakan wadah hubungan silaturahmi antara murid dan guru.

Sementara itu, bukan hanya kegiatan  pelantikan taoi juga  sertijab pengurus lama kepada pengurus baru yaitu dari pengurus lama KH Didi Juhaidi.  Kiai Qosim Ismai berharp selaku pengurus baru bisa menteladani apa yang telah dibuat  KH Didi Juhaidi. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Anything

KUNINGAN (MASS) –  Sabtu (4/1/2020) lalu merupakan hari bersejarah bagi Yayasan Eka Sila Sejahtera (YESS) yang dibentuk atas inisiatif alumni angkatan 1992 SMPN Ciawigebang....

Government

KUNINGAN (MASS) – Selain menggelar saresahan, pada Jambore Kompepar 2019 juga dilakukan pengkuhuhan Pengurus Kompepar periode 2019-2022 oleh Plt Kabid Kelembagaan Disporapar Kuningan H...

Government

KUNINGAN (MASS)- Bupati Kabupaten Kuningan H Acep Purnama SH MH mengukuhkan kepengrusan Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit Kabupaten Kuningan periode 2019-2022. Kegiatan pengukuhan   dilakukan...

Government

KUNINGAN (MASS)-  Bupati Kuningan H Acep Purnama, mengukuhkan Dewan Hakim Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Tingkat Kabupaten Kuningan. Pengukuhan dilakukan  di Aula Kantor Camat Japara,...

Anything

KUNINGAN (MASS)- Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kuningan, H Acep Purnama mengukuhkan Korps Suka Rela (KSR) Markas PMI  Kabupaten Kuningan Masa Bhakti 2018-2020....

Advertisement