KUNINGAN (MASS) – Dalam rangka memperingati Harlah PMII ke 60 dan Hari Kartini, Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kabupaten Kuningan menggelar rangkaian kegiatan meliputi penanganan wabah covid-19, perlombaan serta diskusi soal peran perempuan.
Ketua PC PMII Kuningan Caesar Dzikri menyampaikan, dalam rangkaian kegiatan ini PMII Kuningan membagikan 200 masker, 50 paket sembako, dan memberikan edukasi penyadaran soal pencegahan dan protokol penanganan covid-19.
“Kegiatan kita mulai sejak tanggal 19 kemarin. Kita diskusi soal covid di kuningan bersama wakil ketua Dewan Ujang Kosasih dan tim crisis center covid-19 Agus Mauludin,”ujarnya pada kuninganmass.com Rabu (22/4/1010) pagi.
Sekum PC PMII Kuningan Rendi Ridwanul Hakim menyebut, diskusi tersebut sebagai upaya pemantauan jalannya bantuan-bantuan dari pemerintah pusat atau kabupaten untuk yang terkena dampak Covid-19, agar tidak sampai ada diskriminasi.
”Kita berharap bantuan kita sedikit membantu masyarakat di Kabupaten Kuningan. Kita menitipkan juga kepada pemerintah agar kemudian bantuan-bantuan yang diberikan tepat sasaran,” ungkapnya.
Ketua Kopri Kuningan Okky Ayu Setyowati juga menerangkan, selain diskusi soal covid, ada juga diskusi soal ‘Kartini Masa Kini’ yang di isi oleh penulis buku Ideologi Gender Feminisme dan Pembangunan, Nur Sayyid Santoso Kristeva.
“Mari melakukan gerakan kolektif perempuan dalam lintas komunitas, dalam lintas wilayah untuk mewujudkan keadilan dan kesetaraan gender. Kita adalah kartini-kartini masa kini yang harus konsisten memperjuangkan kaumnya, jadilah perempuan sejati, perempuan Indonesia tanpa bayang-bayang patriarki,” tuturnya.
Selain diskusi dan bakti sosial, PC PMII juga menggelar perlombaan, diantaranya Lomba Menulis Essay, Lomba Cipta dan Baca Puisi, dan Desain Poster Kampanye Pencegahan Covid. (eki)