KUNINGAN( Mass)- Kekecewaan warga Dusun Pakarden Desa Kertayasa Kecamatan Sindangagung akibat tidak hadirnya bupati pada acara pembukaan dan penutupan Bola Voli Gala Desa Perdapa Cup 2 akhirnya terobati. Orang nomor satu di kota kuda itu mengunjungi warga setempat untuk silaturahmi.
Acara silaturahmi dengan warga tersebut di gelar di balai kampung Sabtu pagi. Kehadiran bupati langsung disambut hangat oleh warga.
Sosok Acep Purnama bagi warga Pakarden bukan sosok asing sehingga hubunganya sangat erat. Tidak heran pada saat Pilkada daerah ini merupakan basis PDIP.
Dalam sambutannya bupati menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran pada saat penutupan Gala Desa dikarenakan ada tugas menghadap Dirjen PUPR dan Bappenas. Sehingga bukan disengaja dan ia pun sudah menyampiakan permohonan maaf kepada panitia.
Pada kesempatan itu, Acep menyampaikan tujuan pembangunan daerah di Kabupaten Kuningan yang harus merata agar semua rakyat makmur. Terutama dalam bidang irigasi pertanian.
Diharapkan dengan perbaikan irigasi di tiap daerah dapat menghasilkan hasil pertanian yang lebih unggul. Baginya jangan sampai ada masyarakat Kabupaten Kuningan yang pagi makan dan sore hari tidak.
“Ini bukti saya sayang ke warga. Kalau tidak ada agenda pasti datang karena sebagai bupati ingin silaturahmi dengan warganya,” jelas Acep.
Pada acara silaturahmi itu tampak penuh keakraban dan sendau gurau. Warga sangat bahagia melihat bisa berkumpul dengan bupati. Bagi meraka bupati merupakan orang tua yang paham dengan keinginan warga.
“Saya mewakili warga sangat senang dengan kehadiran Pak Bupati. Perasaan warga kini menjadi plong setelah kemarin kecewa,” ucap Sri Neneng salah satu warga dan juga Panitia Gala Desa. (agus)