KUNINGAN (MASS)- Sabtu sore di Taman Kota Kuningan ada pemandang menarik dengan munculnya dua pocong yang berkeliaran di taman. Bukan hanya pocong tapi juga ada hewan buas seperti buaya dan ular. Pemandang membuat para pengunjung penasaran dan mereka pun berdatangan.
Ternyata pocong itu bohong alias palsu. Mereka sengaja menjadi pocong untuk menghibur pengunjung. Ide kreatif menghadrikan pocong dilakukan oleh Aldi Firmansyah warga Kelurahan Cirendang Kecamatan Kuningan. Ia mengajak Erwin dan Maman untuk menjadi pocongnya.
“Hari ini kita mulai beraksi. Alhamdulliah responsnya bagus. Terkait ada yang ngasih ke kotak itu adalah rejeki bagi kami,” ujar Aldi kepada kuninganmass.com, Sabtu (11/8/2018).
Ternyata Dede Julian melakukan hal yang sama dengan Aldi. Bedanya ia menghadirkan ular-ular besar. Pengunjung bisa berpose dengan ular sanca tersebut, bahkan ada anak buaya.
“Ini mah untuk mengenalkan kepada masyarakat luas bahwa hewan itu harus dikasihani. Selain itu juga mengenalkan kepada masyarakat luas mengenai berbagai komunitas yang ada di Kuningan,” ujar Dede Juliasyah salah seorang pawang ular.
Bukan hanya mereka berdua yang mengais rejeki, tapi juga ada juga tokoh-tokoh kartun dan robot yang ikut mejeng di tamkot. Warga pun dengan penuh semangat ikut berpose dengan mereka, terutama para anak kecil. Jumlah pengunjung sangat banyak karena merupakan malam minggu.
“Saya suka melihat seperti ini di Alun-alun Bandung dan kini ada di Kuningan. Cukup unik dan kreatif. Bagi kami ini murah meriah,” ujar Dadang salah seorang pengunjung. (agus)