KUNINGAN (MASS)- Pasca ada penutupan objek wisata secara serentak mulai 17 Maret, karena kebijakan PSBB yang diperlakukan pemerintah.
Para pengelola objek wisata curhat karena mereka rugi ratusan juta. Apalagi mereka tidak mengetahui sampai kapan akan ditutup.
“Pemasukan kita dalam sehari dikisaran Rp4 juta -5 juta. Ini semua objek wisata yang dikelolal oleh PDAU Kuningan,” ujar Pengelola Waduk Adam Firdaus, Rabu (18/3/2020).
Jumlah kerugiakan akan semakin besar karena libur akhir pekan pengunjung membludak terutama ke Waduk Darma, karena ini keputusan bersama maka pengelola menerima.
Terpisah, Direktur Pemandian Kolam Ikan Dewa Cibulan H Didi Sutardi mengaku, penutupan tentu berdampak penurunan pendapatan. Apalagi kolam ikan Cibulan harus setor Rp2 miliar/tahun ke Desa Manis Kidul.
“Penutupan objek wisata pastinya membuat kami sedih. Ini ujian semoga ada hikmahnya amiin,” ujar Didi Rabu (25/3/2020)
Ia mengaku, untuk gaji bulan Maret karyawan hari ini sudah di gaji dan kedapanya semntara di stop tidak kerja, hanya petugas yang ditunjuk.
Sementara itu, Direktur Zam-zam Pool Umbara mengakui hal yang sama seperti ditempat yang lain mengalami kerugian. Mengenai jumlah kerugian ia tidak menyebutkan.
“Saya hanya berharap penutupan ini tidak lama,” harapnya. (agus)