KARANGKANCANA – Kegiatan TMMD 2020 yang berlangsung di Desa Sukasari Kecamatan Karangkancana Kamis (14/5/2020) resmi ditutup. Penutupan dilakukan oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama.
Hadir dalam Penutupan TMMD Imbangan Tahun 2020 yakni Dandim 0615 Kuningan Letkol Karter Joy Lumi, Kapolres Kuningan Lukman Syafri Dandel Malik. Lalu, Kepala Dinas DPRPP Putu, Kepala Dinas DPMD Dudi Patrudin, Camat Karangkancana Ade Wibawa, Kepala Desa Sukasari , Masyarakat Desa Sukasari dan undangan lainnya.
“TMMD Tahun 2020 dilaksanakan untuk pelayanan kepada masyarakat. TMMDD diadakan di tengah cuaca yang menantang dan medan yang sulit, dengan kebersamaan dan semangat TNI yang ditunjang oleh komponen lainnya, Alhamdulillah akhirnya dapat tercapai yaitu terbangunnya jalan sepanjang 1208 meter,” ujarnya.
Diterangkan, jalur pengecoran ini untuk menyempurnakan akses jalan dari Desa Sukasari ke Desa Baok Kecamatan Ciwaru, sehingga akan bermanfaat untuk membangun perekonomian, pertanian, kehutanan sehingga masyarakat dapat menggunakannya dengan baik.
Bupati Kuningan mengimbau sekaligus berpesan kepada seluruh masyarakat untuk memelihara dan merawat jalan tersebut dengan baik. Pengerjaan akses jalan tersebut dilakukan kurang lebih sekitar 1 bulan.
Lebih lanjut Bupati mengucapkan terima kasih kepada TNI ditunjang juga oleh Polri, masyarakat dan semua pihak sehingga jalan bisa selesai dengan baik.
Acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan alat olah raga kepada Karang Taruna Desa Sukasari berupa 1 buah bola voli beserta net dan 1 buah bola sepak.
Sementara itu Dandim menerangkan, selain keegiatan fisik berupa program pengecoran jalan sepanjang 1.208 M lebar 2,5 M, juga pembutan TPT sepanjang 200 M dan 2 buah gorong gorong.
“Juga ada peninjauan jembatan yang ambruk penghubung Dusun Walahar/Seming Desa Baok Kecamatan Ciwaru ke Desa Sukasari Kecamatn Karangkancana,” ujarnya. (agus)