KUNINGAN (MASS) – Serangkaian PSB Pondok Pesantren Binaul Ummah mulai dari jenjang SDIT, SMP, SMA dan SMKIT telah dilaksanakan, Tes Penerimaan Santri Baru (PSB) SDIT telah dilaksanakan pada minggu (15/3/2020). Sedangkan untuk tingkat SMP, SMA dan SMKIT Binaul Ummah Kuningan dilaksanakan melalui beberapa jalur diantaranya jalur prestasi, jalur khusus dan jalur tes.
Jalur prestasi sudah terlaksana pada bulan Februari 2020 yang lalu, adapun jalur khusus peruntukan bagi santri SMP Binaul Ummah yang melanjutkan ke SMA/SMKIT Binaul Ummah.
Kemudian jalur tes yang dilaksanakan secara online berlangsung mulai Minggu (22/3/2020) sampai dengan Senin (23/3/2020). Semua peserta mengerjakan ujian secara online melalui aplikasi Flyexam.
“Ini adalah penyelenggaraan tes online PSB yang pertama kalinya, kami bagi menjadi 6 sesi dalam waktu 2 hari dan Alhamdulillah tidak ada kendala yang berarti,” kata Nana Barna, S.Kom selaku Ketua Panitia PSB.
Ia menambahkan, tahun lalu, dan tahun-tahun sebelumnya test offline atau peserta test datang langsung ke pondok secara serentak mengerjakan soal ujian di kelas masing-masing. Namun karena mengikuti himbauan pemerintah terkait mewabahnya virus covid 19 sehingga dengan persiapan 1 minggu pelaksanaan dilaksanakan secara online.
“Kami berharap ujian online ini bisa meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam banyak hal. Antara lain, efektivitas pengerjaan soal, kecepatan dan ketepatan pengoreksian hasil ujian, penghematan waktu dan kertas, serta penghematan anggaran,” ujarnya.
Ia mengemukakan, hari pertama pelaksanaan tes online PSB diwarnai sedikit kendala berupa kelambatan proses login dan beberapa unit laptop/hp yang memerlukan setting IP Address.
Ditempat yang lain Ketua Yayasan Rohidin, M.M.Pd. Pihaknya berterima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat yg sudah mempercayakan putra putrinya untuk menjadi peserta didik di bawah naungan Yayasan Ponpes Binaul Ummah Kuningan. Baik masyarakat yang dari Kabupaten Kuningan, dan luar Kuningan bahkan dari pulau jawa.
“Apresiasi juga tentunya kepada jajaran panitia dan Tim IT yang telah menyelenggarakan kegiatan PSB dengan baik dan lancar meskipun persiapan dari tes offline ke tes online hanya kurang dari seminggu,” tambahnya. (deden)