KUNINGAN (MASS) – Geger kembali di Kuningan kejaksaan negeri memanggil kepala UPT KB yang sekarang UPTD pengendalian penduduk pemberdayaan perempuan dan perlindungan, yang sebelumnya 3 kepala UPTD CILIMUS, LURAGUNG DAN LEBAKWANGI 28 Januari 2020.
Sekarang hebohnya 17 kepala UPTD sekaligus dipanggil lagi kejaksaan negeri, ada apa kejaksaan memanggil lagi?
Dari isu yang beredar mengenai dugaan dana APBN 2019 senilai Rp 7.2 M yang sebagian dananya mengalir ke UPTD serta diduga dana tersebut mengalami pemotongan dana.
Kami mendukung langkah kejaksaan dalam mencari titik terang dari dugaan tersebut agar menjadi langkah nyata yang dilakukan kejaksaan dalam menjalankan tugas sebagai penegak hukum.
Karena permintaan klarifikasi sudah dua kali menjadi pertanyaan besar sesungguhnya apa yang terjadi di tubuh DPPKB?
Dari permintaan klarifikasi dan dua kali pemanggilan kepala UPTD harus kita kawal bersama sampai terungkap kebenarannya seperti apa yang terjadi, jangan sampai isu ini beredar tanpa suatu kepastian.
Kemi sebagian mahasiswa akan terus mengawal kejadian dan menyoroti isu tersebut agar terciptanya good government.
SANDI
KETUA UMUM TERPILIH
IMM KAB. KUNINGAN