Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Inilah Jalur Baru yang Dilewati Angkot

KUNINGAN (Mass)- Diberlakukanya penerapan percobaan jalan satu arah mulai tanggal 1 Maret sudah positif. Pihak Dishub Kuningan sendiri sejak tanggal 24 Februari sudah menyebar surat pemberitahuan.

Dari surat pemberitahuan yang ditandatangani oleh Kadishub Kuningan Deni Hamdani SSos MSi itu disebutkan penerapan jalan satu arah itu mencakup Jalan Siliwangi, yakni  dari Bunderan Cijoho sampai perempatan Citamba.

Yang kedua adalah  Jalan Ir H Juanda dari Pasar Baru hingga Pertigaan Lebak Kardin. Sedangkan  Jalan Otista dari Pertigaan Apotek Akrab sampai perempatan Citangtu.

Sistem pemberlakuan satu arah itu berlaku mulai jam 06.00 hingga jam 18.00. Dengan adanya pemberlakukan tersebut maka secara otomtais ada perubahn rute pelayanan angkot.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Untuk angkutan kota 01 trayek Kadugede-Pasar Baru dimulai dari Terminal Kadugede-Jalan Veteran-Jalan Salawati-Jalan Otista-Jalan Dewi Sartika-Jalan Sudirman-Jalan Pasar Baru-Jalan Ir H Juanda-Jalan Wijaya. Lalu melewati ke Jalan Siliwangi-Jalan Langlangbuana-Jalan Sudirman-Jalan Otista-Jalan Salawati-Jalan Veteran berakhir di terminal Kadugede.

Sementara angkutan kota 04 trayek Sadamantra-Pusat Kota  dimulai dari Terminal Sadamantra-Jalaksana-Kramatmulya-Jalan Siliwangi-Jalan Jendral Sudirman-Jalan Otista-Jalan Salawati-Jalan Ajid-Jalan Afidik. Kemudian, dilanjutkan Jalan Syech Maulana Akabar-Jalan Pramuka-Jalan Dr Ir Soekarno-Jalan Moch Toha-Jalan Siliwangi-Kramatmulya-Jalaksana dan Terminal Sadamantra.

Untuk jalur anggkutan 010 taryek Kertwangunan-Pusat Kota yakni Terminal Kertwangunan-Jalan RE Martadinata-Jalan Siliwangi-Jalan Jendral Sudirman-Jalan Otista-Jalan Dewi Sartika-Jalan Depati Ewangga-Jalan Otista. Kemudian ke Jalan Salawati-Jalan Azid- Jalan Syech Maulana Akbar-Jalan Pramuka-Jalan Dr Ir Soekarno-Jalan Moch Toha-Jalan RE Martadinata-Terminal Kertawangunan.

“Iya Besok mulai dilaksanakan dan semua yakin akan memhami dan kami pun akan menempatkan petugas di lapangan pada uji coba penerapan jalan satu arah ini,” ucap Kadishub Kuningan Deni Hamdani MSi melaui Kasi Pengendalian  Operasional Dede Suparman. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.

 

Catatan: Cetak huruf besar adalah jalur baru yang dilewati angkot   

 

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement