KUNINGAN (MASS) – PLN ULP Kuningan kembali akan melakukan pemadaman listrik pada Selasa (18/6/2019). Pemadaman akan dilakukan mulai jam 09.00 hingga jam 15.00 WIB.
Pemadaman listrik dilakukan karena ada pekerjaan penggantian kabel tua di PNL DRMA dan Penarikan GSW di PNL CPSG. Dengan begini maka akan ada pemadaman di 44 titik yang tersebar di lima kecamatan.
Lima Kecamatan itu adalah meliputi Kuningan, Kadugede, Cigugur, Nusaherang dan Darma. Adapun Untuk daerah padam adalah Perum Cijoho, Perum Tuvel, RS Juanda, Jalan Juanda, Lebak kardin, Jalan Wijaya.
Selanjutnya, Awirarangan, Kantor Pajak Kuningan, SMK Yamsik, SMA 2 Kuningan,
Kejaksaan Kuningan, Pasar Baru Kuningan. Lalu, Perum Griya Bojong, Citangtu, Talahab, Kampung Wangun, Babakan Cigadung, Windujanten.
Selain itu yang padam juga meliputi Cipondok, Bayuning, Tinggar, Ciherang, Cisukadana. Kemudian, Karangsari, Kadugede, Windusari, Kertayuga, Margabakti, Cikadu, Jambar, Nusaherang.
Lokasi pemadaman bergeser ke Jalan Veteran, Sekitar Tahu Kopeci, sebagian Pasapen 3. Lalu, ke Haurkuning, Kertawirama, Jagara, Darma, Bakom, Gunung Sirah, Parung, Karanganyar, Mikrowave dan Cipasung.(agus).