KUNINGAN (MASS) – Komunitas Warga Kuningan (KWK) se Jabodetabek melakukan mudik bareng bersama Sentosa. Sekitar 240 penumpang telah mereka berangkatkan Selasa pagi (12/6/2018). Dan sore tadi disambut langsung oleh Cabup nomor 1, dr Toto Taufikurohman Kosim di Terminal Tipe A Kertawangunan.
Ada aura kegembiraan yang tampak dari para pemudik atas pelaksanaan Mudik Bareng Sentosa ini. “Saya bersyukur Sentosa memfasilitasi Mudik Bareng ini. Semoga menjadi berkah buat kita semua, ” kata Yetti Nur.
Dengan mudik bareng seperti ini, kata Yetti, keamanan dan kenyamanan terjamin. Disamping itu ada kebersamaan diantara warga Kuningan.
Sebagai ungkapan terima kasih kepada Sentosa, warga Luragung ini bertekad memenangkan pasangan Cabup nomor 1 ini.
Sementara Sekretaris Jenderal KWK, Syaiful menegaskan bahwa kegiatan mudik bareng ini sangat membantu para pemudik. Pihaknya siap mendukung kemenangam pasangan Sentosa.
“Kami siap pulang kampung dan siap mendukung pasangan SenTOSA,” tegasnya.
Tak hanya itu, KWK yang juga pejuang Sentosa siap mengawal dr Toto hingga dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kng 2018 – 2023.
Syaiful mengaku kegiatan ini baru pertama kali dilakukan. Oleh karena Itu ia berharap pada tahun-tahun mendatang bisa dilakukan Mudik Bareng seperti ini.
Syaiful bersyukur kepada Tuhan dan berterima kasih kepada SenTOSA yang memiliki kepedulian terhadap para perantau.
“Mudah-mudahan, atas kebaikan Sentosa mendapat ganjaran kemudahan dalam melaksanakan Pilkada dan memperoleh kemenangan, ” kata warga Lebakwangi yang tinggal di Kemayoran, Jakarta Pusat itu. (deden/rl)