Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Pemudik Lebaran 123 Juta Orang, Tol Harusnya Gratis!

KUNINGAN (MASS) – Ekonom dan Pakar Kebijakan Publik UPN Veteran Jakarta, Achmad Nur Hidayat, mengkritisi pernyataan Presiden Jokowi mudik bahwa mudik kebaran tahun ini, tak akan ada masalah.

“Jumlah pemudik capai 123 juta ! Insyaallah tak ada masalah karena semua sudah diatur” demikian harapan Presiden Jokowi yang disampaikan di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023).

CEO Narasi Institute itu mengatakan, entah apa yang menjadi dasar prediksi Presiden tersebut. Namun melihat manajemen penanganan mudik saat ini, seharusnya Pemerintah perlu panik.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pasalnya, tidak ada perubahan signifikan dalam manajemen penanganan mudik, tidak ada ruas jalan raya baru mudik, tidak ada moda transportasi laut baru dan tidak ada penyebrangan baru yang berbeda dari tahun 2022 kemarin.

“Prediksi Pemudik mencapai 123 juta itu artinya hampir 50 persen penduduk Indonesia pergi ke kampung halamannya. Ini adalah travel rutin tiap tahun terbesar dalam sejarah migrasi bangsa Indonesia,” ujarnya baru-baru ini.

Setelah Covid19 sampai 2022 lalu, lanjutnya, mudik lebaran selalu diwarnai kemacetan panjang di ruas tol. Hal ini disebabkan banyaknya kendaraan pribadi yang melakukan perjalanan pulang kampung secara serentak, sehingga menyebabkan peningkatan volume kendaraan di jalan raya dan tol dan kemacetan panjang pun yang terjadi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dikatakan Achmad, untuk mengurangi kepadaan arus mudik, BUMN PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon 20% untuk jalan tol Jakarta-Cikampek dan Tol Cipularang-Bandung, Minggu besok (16/4/2023) hingga Selasa, 18 April 2023 pukul 06.00 WIB.

“Diskon tersebut diharapkan publik menggunakan 3 hari tersebut untuk mudik sehingga mengurangi puncak kemacetan pada Rabu (H-4), Kamis (H-3), Jumat (H-2) dan Sabtu (H-1). Sayangnya untuk arus mudik diskon hanya berlaku 3 hari dan tidak dimasa puncak arus mudik,” tuturnya.

Diskon tersebut, kata Achmad, tidak akan mengurai kemacetan pada puncak mudik. Dengan kenaikan pemudik sampai 45 persen dari 86 juta menjadi 123 juta orang pada 2023 ini, kemacetan mudik tahun ini diprediksi menjadi yang terparah karena ketiadaan kebijakan baru yang mampu mengantisipasi kemacetan tersebut.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Begitu juga dengan arus balik. Karena Diskon 20 persen arus balik diberikan pada Kamis, 27 April 2023 pukul 06.00 WIB hingga Sabtu, 29 April 2023 pukul 06.00 WIB dimana tidak dalam puncak arus balik. Maka kebijakan diskon juga tidak mampu mengurangi kemacetan pada tahun ini,” kata Achmad.

Setelah memaparkan apa yang terjadi, Achmad Nurhidayat memberikan solusi untuk arus mudik.

Iaulai meneranhkan bahwa pemberian diskon 20 persen Jasa Marga untuk Tol di hari luar puncak arus mudik dan arus balik, memberikan kesan bahwa Jasa Marga dan pengelola jalan tol lainnya memang ingin mengeruk untung berlipat di masa lebaran 2023 daripada ingin mengurai kemacetan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Padahal sebagai BUMN seharusnya mereka membantu memikirkan mengurai kemacetan diatas kepentingan profit semata,” tuturnya.

Bukan tanpa alasan, Achmad Nurhidayat menjelasakan kemacetan parah biasa terjadi pada H-5 yaitu jatuh pada Senin (17/4) sampai H+7 lebaran atau Sabtu (29/4). Dan puncak kemacetan berdasarkan pengalaman tahun lalu adalah H-3 untuk arus mudik dan H+5 untuk arus balik.

“Untuk menghindari kemacetan parah terutama di pintu penyebrangan Kapal di pelabuhan ratu dan Tol ke arah timur Jakarta maka seharusnya pemerintah menggratiskan jalan TOL,” kata Achmad.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Achmad juga memperhitungkan kapan mestinya kebijakan itu dilakukan. Program menggratiskan jalan tol hendaknya jangan dilakukan satu atau dua hari melainkan dalam periode kisaran puncak arus mudik dan arus balik.

“Memberikan jalan tol Rp Nol Rupiah seharusnya diberikan dari Senin (17/4) sampai Selasa 25/4 atau H-5 sampai H+2,” sebutnya.

Achmad sendiri mengatakan, Jasa Marga memperdiksi bahwa puncak arus mudik di Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Km 66) diperkirakan akan jatuh pada H-3 atau pada Rabu, 19 April 2023, Sedangkan puncak arus balik diprediksi terjadi pada H+2 atau pada Selasa, 25 April 2023.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Karena periode Puncak mudik Rabu 19/1 dan puncak balik Selasa (25/4), maka tepat bila penggratisan tol mulai Senin (17/4) sampai Selasa (25/4),” imbuhnya.

Di akhir, ia menerangkan lebih detail apa mangaat dari Tarif Tol Nol Rupiah. Bukan hanya untuk mengurai kemacetan, tapi juga membantu pertumbuhan ekonomi.

“Jalan tol yang gratis pada waktu puncak kemacetan yaitu pada H-5 sampai H+7 akan membantu publik berkendara lebih fleksibel di luar waktu kemacetan,” ungkap.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Bagi pekerja yang cuti mudiknya mulai senin mereka akan memilih di senin 17/4, mereka akan menikmati tol yang gratis. Bagi pekerja swasta yang waktu cutinya baru diberikan menjelang hari lebaran, mereka mudik H-1 dimana masih dalam waktu Tol Gratis juga.

Selain dapat mengurangi kemacetan, lanjut Achmad, pemberian tol gratis juga untuk membantu beban masyarakat dan meningkatkan daya beli masyarakat.

“Ekonomi 2023 diprediksi melemah sehingga pemberian tol gratis merangsang publik untuk spending terutama bagi kalangan menengah bawah dimana cost transportasi mereka dapat berkurang dan akhirnya spending dapat meningkat 10-25%,” kata Achmad.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Strategi seperti ini, lanjutnya, bermanfaat doubel selain mengurangi kemacetan juga meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Ia mencontohkan, kebijakan memberikan tarif Nol bagi ruas jalan tertentu juga terjadi di China pada tahun baru imlek, dan di AS pada Tahun Baru dan Natal.

Selain untuk mengurai kemacetan, pemberian jalan tol gratis juga dimaksudkan untuk membantu meningkatan daya beli masyarakat.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“BUMN Pengelola Tol jangan serakah, alih-alih hanya memberikan diskon kecil di luar arus puncak mudik dan arus balik, sebaiknya mereka mengratiskan jalan tol. Para pemangku kepentingan perlu memikirkan ulang kebijakan diskon tol dengan menggratiskan Tol,” jelasnya.

Presiden bersama Menhub, MenPUPR dan MenBUMN, lanjut Achmad, perlu mencari jalan mengurai kemacetan parah di tengah lonjakan pemudik 123 juta penduduk tahun 2023 sekaligus membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi di tengah kelesuan ekonomi 2023. (eki/rl)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Business

KUNINGAN (MASS) – Mendekati Hari Lebaran, banyak hal yang perlu dipersiapkan untuk memastikan keberlangsungan lebaran yang lancar dan menyenangkan. Berikut adalah 6 hal yang...

Government

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 50 titik ruas jalan di Kabupaten Kuningan yang rusak, bakal segera diperbaiki Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan...

Government

CIREBON (MASS) – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon mendukung program angkutan Motor Gratis (Motis) yang kembali digelar oleh Direktorat Jenderal Perkeretaapian...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, IRMAS (Ikatan Remaja Masjid) Abu Bakar Sidiq Kelurahan Cigintung Kecamatan Kuningan menggelar Pawai Tarhib Ramadhan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Warga Desa Subang Kecamatan Subang, terutama yang menuju ke arah Kecamatan Cilebak, mengeluhkan akses jalannya yang rusak. Akses utama yang menghubungkan...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Pj Bupati Kuningan Drs Dr Raden Iip Hidajat M Pd, angkat bicara soal mahalnya harga beras. Ia mengatakan, secara umum, beras...

Inspiration

KUNINGAN (MASS) – Selama tahun 2023 ini, para pesilat Merpati Putih yang juga siswa SMK Budi Bhakti Kecamatan Mandirancan, berhasil menyabet banyak prestasi. Baik...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Akhir-akhir ini muncul polemik seputar data jalan nasional. Polemik tersebut muncul karena kritik Anies Baswedan yang mengatakan bahwa Pembangunan jalan Nasional...

Business

KUNINGAN (MASS) – Setelah berpuasa selama kurang lebih satu bulan lamanya kini umat Muslim bersuka cita menyambut hari raya idul fitri 1444 Hijriah. Ada banyak sekali hikmah dari datangnya harikemenangan ini.  1. Hari Kemenangan Melawan Hawa Nafsu Setelah melaksanakan kewajiban untuk berpuasa selamasatu bulan lamanya, tidak hanya menahan lapar dan haustetapi juga menahan hawa nafsu, Hari Raya Idul Fitri menjadi hari kemenangan bagi umat muslim. Pasalnya, hari raya dimana umat Islam untuk kembali berbuka atau makan. Oleh karena itulah salah satu sunah sebelum melaksanakan shalat Idul Fitri adalah makan atau minum walaupun sedikit. Advertisement. Scroll to continue reading. 2. Kembali Suci Kata Fitri yang berarti suci, bersih dari segala dosa. Berdasarkan hadist Rasulullah SAW yang artinya”Barangsiapa yang berpuasa di bulan Ramadhan dengandidasari iman dan semata-mata karena mengharap ridhoAllah, maka diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.” (Muttafaq ‘alayh)....

Religious

KUNINGAN (MASS) – Gema takbir, tahlil dan tahmid, jadi pertanda datangnya hari kemenangan. Hal itu juga lah yang terdengar dari Takbir Keliling, serta Pawai...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Masyarakat tidak perlu takbir keliling. Hal itulah yang dihimbau Polres Kuningan AKBP Willy Andrian menjelang Hari Raya Idul Fitri yang jatuh...

Education

KUNINGAN (MASS) – Mudik dari Jogja, para pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Kuningan Yogyakarta (IPMK-YK) menggelar acara bakti sosial....

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Musim mudik lebaran 1444H/2023M tiba. Berdasarkan data sementara Kementerian Perhubungan, total jumlah penumpang angkutan umum pada H-7 kemarin sebanyak 586.270 orang,...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Dua hari menjelang Hari Lebaran, Kamis (20/4/2023) ini, harga daging dan cabai serta bawang di pasaran, meroket cukup tinggi. Harga daging...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Sekitar 8 hari sebelum lebaran, Kamis (23/4/2023) ini, harga daging ayam dan beberapa jenis cabai terpantau naik di pasaran. Meskipun, untuk...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Hari ini, Senin (10/4/2023), harga kebutuhan pangan di pasaran terpantau naik untuk beberapa komoditas. Yang naik di hari ke-19 Ramdhan ini,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Akses jalan raya di Kabupaten Kuningan, terpantau masih banyak yang ancur dan belum diperbaiki. Padahal, bulan ini akan menghadapi arus mudik...

Government

KUNINGAN (MASS) – Program Kuningan Caang, pemasangan ribuan PJU (Penerangan Jalan Umum) yang tersebar di Kabupaten Kuningan bakal menghabiskan sekitar 120 Milyar. Penggelontoran dana...

Business

KUNINGAN (MASS) – Puluhan warga Kecamatan Luragung diberikan kacamata gratis oleh Optik Zolaris Cabang Luragung pada Jumat (18/11/2022) kemarin. Pembagian kacamata gratis itu, diberikan...

Government

KUNINGAN (MASS) – Sejumlah warga, dewasa dan anak-anak terlihat antusias datang ke gerai khitanan massal, vaksinasi dan pengobatan gratis yang digelar Polres Kuningan, di...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Moment bulan Ramadhan kemarin, selalu jadi momentum yang ditunggu banyak orang. Termasuk para pemuda Sidapurna Kelurahan Purwawinangun – Kuningan. Selain keberkahan,...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Kegiatan Pekan Olahraga Antar Kampung (Porkam) Desa Sakerta Barat Kecamatan Darma rampung awal pekan ini. Porkam yang digelar Karang Taruna untuk...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Himpunan Pemuda Pemudi Cimanglid (HIPPCI) Kampung Cimanglid Dusun Puhun Desa Nanggela Kecamatan Cidahu, menggelar sunatan massal pasca moment lebaran baru-baru ini....

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Tidak terasa waktu begitu cepat berlalu. Serasa baru kemarin bulan Ramadhan datang menyapa kini akan kembali meninggalkan kita kaum Muslimin, dan...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Pawai obor disertai gemuruh takbir menggema di Desa Kedungarum Kecamatan Kuningan menyambut hari lebaran, Minggu (1/5/2022) malam. Ya, pawai obor, lampion...

Business

KUNINGAN (MASS) – Siapa sih yang gatau Kripik Kaca, Kripca? Yaa, cemilan yang satu ini memang cemilan yang paling tepat buat dimakan kapan aja....

Religious

KUNINGAN (MASS) – Generasi Muda Masjid Baiturrohman (Gemmaroh) didukung pengurus DKM-nya, di akhir bulan puasa ini, menggelar pesantren Ramadhan. Pesantren Ramadhan yang dimulai sejak...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Seminggu menjelang Hari Raya Idul Fitri, harga sembako kembali banyak mengalami kenaikan. Terbaru, kenaikan tajam pada harga daging ayam. Petugas pendata...

Advertisement