KUNINGAN (MASS) – Sejumlah ruas jalan yang termasuk jalur mudik diperbaiki oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kuningan. Ini dalam upaya menyambut para perantau yang mulai berbondong-bondong pulang ke kampung halamannya.
“Jalur mudik ke Kuningan itu ada 3. Dari utara yaitu dari Cirebon atau dari Sumber. Lalu kalau dari Timur, dari arah Ciledug. Sedangkan jalur selatan, dari Cilacap. Kita sudah perbaiki kerusakan jalannya,” ujar Kepala Dinas PUPR, Ir H Jajat Sudrajat MSi, Senin (11/6/2018).
Ajat, sapaan akrabnya mengatakan, kini jalur utama mudik tersebut sudah bagus. Baik itu jalan berstatus nasional, provinsi maupun kabupaten.
Untuk jalur masuk ke desa-desa, Ajat pun bersyukur pihaknya telah melakukan perbaikan. Meski diakuinya belum sempurna yang merambah ke semua sudut desa.
“Begitu juga jalur ke daerah-daerah wisata sudah bagus. Jalan menuju Kuningan wilayah selatan telah dihotmik. Kami berharap masyarakat puas terhadap pelayanan public yang kami lakukan terutama dari sisi infrastruktur jalan,” harap Ajat. (deden)