KUNINGAN (MASS) – Penunjukan Sekda definitive yang sedianya pertengahan November, terpaksa ditunda. PJ Bupati Kuningan yang baru, Dr. Agus Toyib, S.Sos., M.Si ingin agar fokus dulu menghadapi Pilkada Kuningan 2024.
“Terkait Ob Sekda itu sudah selesai diproses oleh tim panitia seleksi yang dilaporkan kepada kami. Sementara kita pending dan fokus dulu ke Pilkada sekarang. Insya Allah setelah selesai Pilkada kita akan konsultasikan dengan pimpinan,” ujarnya, Selasa (12/11/2024).
Untuk hasil seleksi, dikatakan tidak akan ada perubahan atau pencoretan. Karena menurutnya, proses tersebut telah dilakukan sesuai dengan proses atau tahapan yang semestinya. Adapun sosok yang lolos seleksi diantaranya, Dr. H. Asep Taufik Rohman, M.Si.,M.Pd, Guruh Irawan Zulkarnaen, S.STP.,M.Si, dan H. Toni Kusumanto, AP.,M.Si.
“Pansel sudah menyeleksi dan prosesnya tidak ada kecacatan ataupun masalah. Terkait ada tanggapan negative atau protes, itu kami kurang mengerti karena sudah ada panitia yang memproses atau menyeleksi hal tersebut. Jadi kami mempercayakan saja hal itu,” ungkapnya kepada kuninganmass.com.
Diakhir ia menegaskan, progres yang akan dilakukan selama menjabat PJ Bupati Kuningan yaitu mensukseskan Pilkada 2024. Pihaknya menginginkan Pilkada yang dilaksanakan hingga 27November nanti bisa berjalan secara kondusif.
“Kita kawal sama-sama persiapan dan pelaksanaan Pilkada serentak, khususnya di Kabupaten Kuningan ini bisa betul-betul berjalan dengan lancar. Kita fokus dulu di situ semua, kita persiapkan KPU dan Bawaslu untuk persiapannya logistiknya, distribusinya, dan prosesnya seperti apa,” pungkasnya. (zntk)