KUNINGAN (MASS) – Suasana penuh haru meliputi keluarga Ijlal Siraj, salah satu kreator media sosial asal Kuningan, saat ia menghadiahkan sang ibu untuk berangkat umroh di moment Idul Fitri.
Ya, memberangkatkan orang tua pergi ke Mekkah, tentu jadi impian banyak anak. Ijlal, memulai mimpi dan tekadnya, serta menemukan jalannya di media sosial.
Ia sering live dan upload konten, yang ternyata membuatnya cukup untuk menghadiahi umroh untuk orang tua.
Nampak, baik sang ibu maupun keluarga besar lainnya, tak bisa menutupi ekspresi gembira bercampur haru biru. Apalagi, hadiah itu diberikan tepat di hari kemenangan.
Travel yang dipilih Ijlal untuk memberangkatkan sang ibu ke Mekkah, juga tak sembarangan. Ia ingin sang ibu berangkat dengan travel umroh yang pasti izinnya, pasti jadwalnya, pasti terbangnya, pasti hotelnya, dan pasti visanya.
Dan ternyata, yang dipilihnya adalah Cahaya Raudhah Kuningan. Travel yang berkantor di Desa Karangmangu Kecamayan Kramatmulya itu, memang diklaim memberikan perlengkapan paling kumplit untuk jemaah.
Kepala Cahaya Roudhoh Kuningan, Dede Yusuf S Pd, mengaku bersyukur pihaknya bisa dipercaya banyak jemaah untuk ibadah ke tanah suci, termasuk untuk ibu Ijlal.
“Berpengalaman lebih dari 15 tahun, banyak pilihan jadwalnya, hotel dekat ke masjid, pembimbingnya bersertifikat nasional dan harga relatif lebih murah,” kata Dede Yusuf, Jumat (12/4/2024).
Dengan jadwal keberangkatan yang sudah terkonfirmasi, ibadah umroh juga lebih nyaman dengan menginap di hotel bintang 4 baik Mekkah maupun Madinah tanpa biaya tambahan.
Terakhir, pihaknya juga sangat terbuka bagi jemaah atau siapapun yang ingin konsultasi atau sekaligus pendaftaran umroh.
Calon jemaah bisa langsung menghubungi WhatsApp : 0896-3015-8735 atau DM ke Instagram cahayaraudhah_kuningan1, serta bisa langsung datang ke kantornya di Jalan Jalaksana-Ciawi, Desa Karangmangu, Kecamatan Kramatmulya. (eki/ad)