KUNINGAN (MASS) – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Desa Parung, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan dimenangkan oleh Osa Maliki sebagai incumbent, Minggu (6/8/2023).
Osa Maliki menang telak dari istrinya sendiri yaitu Entin Kartini dengan selisih perolehan suara sebesar 655 suara. Osa Maliki unggul di seluruh TPS.
Dari jumlah surat suara sah sebanyak 1189, Osa memperoleh suara sebesar 922 suara. Sedangkan istrinya Entin Kartini hanya memperoleh sebanyak 267 suara.
Baca : https://kuninganmass.com/pilkades-parung-dulu-lawan-istri-sekarang-osa-maliki-lawan-istri-lagi/
Disisi lain, jumlah surat suara tidak sah di Desa Parung, Kecamatan Darma mencapai 203 surat suara. Dari keseluruhan lima TPS, jumlah surat suara tidak sah melebihi 20 suara.
Osa Maliki memperoleh 182 suara di TPS 1, 153 suara di TPS 2, 215 suara di TPS 3, 189 di TPS 4, dan 184 di TPS 5. Sedangkan Entin Kartini tidak memperoleh suara lebih dari 100 di setiap TPS-nya. (hafidz/mgg)
Sekdda
9 Agustus 2023 at 13:29
Pa Kuwu osa ini memang luar biasa 3 periode berturut-turut ,,namun sedikit menyisakan catatan suara tidak sahnya terlalu tinggi..Kenapa kenapa kenapa 😁