KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 7 dari total 8 fraksi DPRD Kabuoaten Kuningan, secara berbarengan mengusulkan Pansus soal Gagal Bayar Pemda pada APBD TA 2022.
Pengusulan itu, dilakukan fraksi-fraksi pada Selasa (31/1/2022) kemarin sehari sebelum Rapat Konsultasi digelar antara Pemda dan DPRD, Rabu (1/2/2023) sore.
Informasi tersebut, dibenarkan Ketua Fraksi Gerindra Toto Tohari. Dalam podcast yang disiarkan secara live melalui Youtube, Toto yang kala itu mengaku baru saja dari luar kota, tidak bisa mengikuti rapat tersebut.
āBenar ada Rapim dan Ketua Fraksi. Di suratnya tidak tahu mau dihadiri Bupati. Kebetulan saya sedang di luar kota menuju Kuningan, bukan (karena) sengaja ketidakhadirannya. Kebetulan di undangannya hanya Pimpinan DPRD dan Ketua Fraksi,ā sebut Toto.
Saat itulah, Toto ditanya perihal wacana Pansus yang sudah menyebar. Legislator asal Ciniru itu mengakui, dari total 8 fraksi, ada 7 fraksi selain PDIP yang mengajukan Pansus.
Ke 7 fraksi yang dimaksud, diantaranya Fraksi Gerindra – Bintang, Fraksi Golkar, Fraksi PPP, Fraksi PKS dan Fraksi Demokrat. āBerikut PKB dan PAN, mengajukan juga,ā ujarnya.
Menurutnya, permasalahan Pansus ini sudah diatur dalam Undang-Undang. Dirinya berharap, dengan adanya Pansus ini semua bisa terang benderang, termasuk akar permasalahan.
āBukan mau cari maslaah, tapi mari selesaikan (masalah ini) bersama,ā imbuhnya.
Toto, juga menyinggung soal penyusunan dan pengesahan APBD 2023. Dipaparkannya, kalo saat itu tahu anggaranya tidak ada, mungkin penyusunan itu akan jadi kajian juga.
Toto, yang mengaku sempat mengalami jadi pihak ketiga itu (sebelum di DPRD), nampak memgutarakan rasa prihatin saat para pelaksana proyek itu, ketar-ketir.
Pasalnya, saat pekerjaanya terlambat, para pelaksana ini dituntut waktu dan ada sanksi. Namun, dengan pembayaranya tersendat, maka mungkin saja mereka menanggung beban bunga, jika modalnya berasal dari perbankan.
Toto, mengatakan pihaknya mengusulkan Pansus ini agar kejadian seperti sekarang, tidak terulang kembali di masa mendatang. (eki/deden)
Video: