KUNINGAN (Mass)- Usai memantau pelakasanaan UNBK di MTsN 3 Kuningan yang terletak di Kecamatan Cigugur, Bupati Kuningan H Acep Purnama MH menyempatkan berkunjung ke objek wisata kolam Cigugur.
Kunjungan bupati ke lokasi yang terkenal dengan ikan dewa dan juga terapi nilem mungut itu, tujuannya ingin melihat dari dekat kondisi terbaru. Objek wisata ini dibawah pengelolaan perusahaan daerah aneka usaha (PDAU).
Kunjungan orang nomor satu di Kuningan itu tampak didampingi Kepala Dinas Perumahanm, Permukiman dan Pertanahan Kuningan HM Ridwan Setiawan SH MSi. Tampak pula Kabag Humas Setda Kuninga Wahyu Hidayah .
Bupati Acep mengatakan, untuk kolam Cigugur akan dilakukan penataan. Adapun yangh masuk dalam rencana penataan adalah pagar depan.
Selama ini keberaadan kolam tertutup oleh tembok. Nanti akan dirubah agar terlihat dari luar. Selian itu juga kolam akan diberikan batu bolonos. Bukan hanya itu, Acep ingin adaya fasilitas musala agar pengunjung betah. Sebab, sarana ibadah harus selalu ada di obejek wisata.
Dikatakan, kolam belakang akan di fungsikan kembali. Ditambah bikin bak saringan. Halaman belakang juga akan ditata dengan cara dibuat joging track.
Untuk fasilitas bagi pengunjung akan ada penambahan lima kios. Di halaman belakang juga kan ditambah rumput berikut area bermain anak. Sedangkan penerangan jalan Umum dipasanganm 4 titik, dilakukan juga pengerukan tanah yang sudah jadi lumpur.
“Rencana penataan akan dilakukan tahun 2017. Dengan harapan Kuningan sebagai kabupaten destinasi wisata akan semakin meningkatnya jumlah wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Terlebih lagi Kuningan sudah memiliki daya tarik tyersendiri pada wisata air dan wisata alam lainnya,” ucap bupati. (agus)