KUNINGAN (MASS) – Ratusan mahasiswa baru STAI Kuningan, mengikuti kegiatan PRIMABA 1.0 (Program Riset dan Orientasi Mahasiswa Baru) yang digelar pihak kampus, Sabtu-Minggu (9-10/11/2023) kemarin.
Acara yang digelar di aula kampus STAIKu dan Bumi Pelangi Babakanmulya itu, bertujuan untuk memberikan pemahaman menyeluruh tentang lingkungan akademik, membangun jaringan sosial, memberikan informasi akademik, dan mendukung kesejahteraan mahasiswa.
Tujuan kegiatan itu, disampaikan langsung Ketua STAIKu Dedy Setiawan ME. Menurutnya, selain tujuan tadi, program ini juga bertujuan untuk mengenalkan budaya kampus, melatih keterampilan penting, memberikan informasi tentang program riset , dan menyediakan dukungan akademik.
Dengan demikian, lanjutnya, program ini diharapkan dapat membantu mahasiswa baru yang total berjumlah 108 orang itu, untuk beradaptasi dan sukses selama studi mereka di STAI Kuningan.
“Tema Fun, Inovatif, dan Friendship dalam program riset dan orientasi mahasiswa baru menekankan relevansi pentingnya menciptakan pengalaman positif dan mendukung perkembangan sosial dan akademik mahasiswa,” ujarnya.
Program ini, kata Dedy, memadukan unsur kesenangan, inovasi, dan persahabatan dalam berbagai kegiatan untuk membantu mahasiswa baru merasa lebih nyaman, terhubung, dan siap menghadapi tantangan di perguruan tinggi.
“Melalui permainan, workshop inovatif, serta acara sosial yang merangsang persahabatan, program ini bertujuan untuk menciptakan fondasi yang kuat untuk pengalaman pendidikan yang sukses. Tema ini menggarisbawahi pentingnya kesenangan, perkembangan inovatif, dan hubungan sosial dalam mencapai kesuksesan di perguruan tinggi,” tegasnya.
Sementara, Ketua Yayasan Darul Ulum Indonesia yang menaungi STAI Kuningan, Dr Taufik Ridwan M Hum, menegaskan pihaknya akan serius dalam pengembangan kampus.
“Yayasan sangat serius dalam mengembangkan fasilitas baik sarana dan prasana untuk kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, serta akan memeberikan reward kepada dosen, tenaga kependidikan dan sivitas akademika STAI Kuningan yang memiliki prestasi serta inovasi yang memajukan STAI Kuningan,” ujarnya pasca kegiatan. (eki)