Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Pemerintahan

Pecut Birokrat di Tengah Krisis Keuangan Daerah, Bupati Ajak “Ngamen” Anggaran Ke Kementrian

KUNINGAN (MASS) – Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kuningan Tahun 2025-2029 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Kuningan Tahun 2026.

Musrenbang dibuka oleh Bupati Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si., dilaksanakan secara hybrid (luring dan daring), Senin (5/5/2025) dihadiri berbagai pemangku kepentingan pembangunan daerah. Dalam kesempatan itulah Dian meminta para birokrat anak buahnya, untuk kreatif, termasuk dalam mencari pendanaan alternative.

Bukan tanpa sebab, kreatifitas sumber pendanaan alternative ini, dianggap perlu di tengah kondisi keuangan daerah yang belum lepas dari gagal bayar. Dian juga menyampaikan, bahwa kunci keberhasilan pembangunan terletak pada sinergi dan kolaborasi antar semua pihak.

“Semangat pembangunan Kabupaten Kuningan harus menjadi bagian penting dari semangat pembangunan Provinsi Jawa Barat Istimewa dan nuansa utuh semangat pembangunan nasional: Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045,” tegas Bupati.

Musrenbang, dijelaskan Bupati Dian, merupakan momentum krusial untuk menerjemahkan visi dan misi ke dalam dokumen perencanaan strategis lima tahunan.

“Kita akan bersama-sama menyusun perencanaan yang membumi dan berdampak, membutuhkan data akurat, analisis tajam, serta menjaga ‘rasa dan cinta’ agar pembangunan menjawab kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Disebutkannya tahun ini, Pemerintah Kabupaten Kuningan secara simultan menyusun tiga dokumen perencanaan penting, yaitu RPJMD 2025-2029, RKPD 2026, dan Perubahan RKPD 2025.

Pelaksanaan Musrenbang RPJMD dan RKPD yang digabungkan merupakan wujud kepatuhan terhadap Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi anggaran, namun diyakini tidak mengurangi urgensi dan makna kegiatan.

Tujuan utama Musrenbang, lanjut Bupati, untuk melakukan penajaman, penyelarasan, pengkayaan, dan penyepakatan terhadap tujuan, sasaran, strategi, arah kebijakan, serta program pembangunan daerah yang tertuang dalam rancangan awal RPJMD dan RKPD.

Bupati Dian memaparkan Visi Kabupaten Kuningan 2025-2029 yakni “Kuningan Melesat” (Maju, Empowering, Lestari, Agamis, dan Tangguh). Visi ini dijabarkan ke dalam enam misi pembangunan yang berfokus pada reformasi birokrasi, pertumbuhan ekonomi, pemberdayaan masyarakat, kelestarian lingkungan, penguatan nilai agamis dan budaya, serta peningkatan kualitas layanan dasar dan ketahanan sosial.

Menghadapi tantangan fiskal daerah, Bupati mendorong perubahan pola pikir dari orientasi belanja menjadi fokus pada dampak program dan upaya proaktif mencari sumber pendanaan alternatif.

“Mari kita ubah mindset. Kita harus berkomitmen mencari sumber pendanaan. Saya menyebutnya ‘ngamen’ ke provinsi, kementerian, dan lembaga mitra. Ayo semua bergerak Rikat, Rampak, Rancage!” seru Bupati Dian.

Diharapkannya, Musrenbang ini menghasilkan dokumen perencanaan yang berkualitas dan dapat diimplementasikan dengan baik demi kemajuan Kabupaten Kuningan. Bupati juga mengingatkan nilai kearifan Sunda Runtut Raut Sauyunan Sabobot Sapihanean sebagai semangat kebersamaan dalam membangun daerah.

Kegiatan strategis ini turut dihadiri oleh narasumber dari tingkat pusat dan provinsi, yakni Dr. rer.nat Jayadi, S.Si., M.S.E., M.A., dari Bappenas/Kementerian PPN, dan Kepala Bappeda Provinsi Jawa Barat, Dedi Mulyadi, S.STP., M.Si.

Hadir pula Wabup Kuningan, Ketua DPRD Kuningan, jajaran Forkopimda, Pj Sekda, para Staf Ahli Bupati dan Asda, Kepala Perangkat Daerah, Ketua TP PKK dan Plt. Ketua DWP, Camat se-Kabupaten Kuningan, serta perwakilan instansi vertikal, perguruan tinggi, dan organisasi masyarakat. (eki)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

Trending

You May Also Like

Headline

CIREBON (MASS) – Badan Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisanggarung mengaku belum menerima laporan resmi dari PAM Kuningan, pasca melayangkan SP-3 pada bulan Januari...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 50 ikan dewa yang menjadi ikon Kabupaten Kuningan ditemukan mati di kolam yang terletak di Kawasan Wisata Balong Girang Cigugur,...

Pendidikan

KUNINGAN (MASS) – Ikatan Pelajar Mahasiswa Kuningan Yogyakarta (IPMK-YK) menggelar kegiatan “OMJOK” atau Obrolan Mahasiswa Kuningan Yogjakarta dengan tema “Menyulam Asa, Merangkai Cita”. Acara...

Kesehatan

KUNINGAN (MASS) – Hingga saat ini, proses pembuatan SLHS (Sertifikat Laik Higiene Sanitasi) untuk dapur Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Kuningan masih belum...

Pendidikan

KUNINGAN (MASS) – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Unisa kembali menggelar kegiatan Latihan Kader (LK I) untuk kedua kalinya. Kegiatan yang berlangsung di Sanggar...

Kuliner

KUNINGAN (MASS) – Di Desa Kertayasa, Kecamatan Sindangagung, terdapat seorang penjual gado-gado legendaris yang telah berjualan selama 18 tahun. Dia adalah Sajud (78) yang...

Nasional

BONDOWOSO (MASS) – Badan Gizi Nasional (BGN) menegaskan akan memberikan sanksi tegas berupa penangguhan (suspend) terhadap Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang menolak produk...

Pendidikan

KUNINGAN (MASS) – Universitas Muhammadiyah Kuningan (UM Kuningan) melalui Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) menyelenggarakan Seminar Legislatif Mahasiswa bertema “Penguatan Legislatif Mahasiswa dalam Mewujudkan Demokrasi...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Polemik penutupan tambang batu terjadi di Desa Cileleuy, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan. Tambang itu disegel oleh Kantor UPT Cabang Dinas Energi...

Pendidikan

KUNINGAN (MASS) –  Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kuningan, Purwadi Hasan Darsono S Hut M Sc, membela para guru honorer yang belakangan banyak disudutkan...

Editorial

KUNINGAN (MASS) – Setelah pada tahun 2025 menginisiasi 2 Raperda, DPRD Kabupaten Kuningan kembali mengusulkan 2 Raperda di tahun 2026 ini. Hal itu disampaikan...

Ragam

KUNINGAN (MASS) – Bersama Polres Kuningan, Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Diskatan melakukan penanaman jagung serentak yang dilaksanakan di Desa Gunung Keling, Kecamatan Cigugur, Kabupaten...

Mojang

KUNINGAN (MASS) – Viressa Aulia Maharani, seorang pelajar berprestasi di MTs Terpadu Riyadul Badiah. Di usia 15 tahun, Viressa telah meraih berbagai prestasi baik...

Wisata

KUNINGAN (MASS) – Pemasukan pajak dari sektor pariwisata di Kabupaten Kuningan menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan pada tahun 2025. Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah...

Ekonomi

KUNINGAN (MASS) – Dr Tuti Rusilawati, MM resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Kuningan periode 2026 melalui mekanisme aklamasi pada...

Ekonomi

KUNINGAN (MASS) – Pada Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Kuningan tahun 2026 yang berlangsung pagi ini, Kamis (29/1/2026), Lena Herlina...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan Dr Dian Rachmat Yanuar memberikan tanggapan terkait Surat Peringatan (SP) ke-3 dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) yang dilayangkan...

Politik

KUNINGAN (MASS) – DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Kuningan menegaskan komitmennya untuk mensukseskan agenda nasional partai, Rapat Kerja Nasional (Rakernas). Kesiapan itu ditegaskan...

Ekonomi

KUNINGAN (MASS) – Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Kuningan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) tahun 2026, Kamis (29/1/2025). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Wisma...

Wisata

KUNINGAN (MASS) – Libur Natal dan Tahun Baru 2026, terhitung dari 22 Desember 2025 hingga 5 Januari 2026 menjadi momen penting bagi sektor pariwisata...

Olahraga

KUNINGAN (MASS) – Dalam lanjutan Liga Foundation tahun 2026, SMKN 5 Kuningan tak hanya menang fisik namun menunjukan skilnya dan berhasil taklukan SMAN 1...

Kesehatan

KUNINGAN (MASS) – Meski rada ketinggalan, ribuan siswa di Kecamatan Hantara nampaknya dalam waktu dekat bisa segera merasakan MBG (Makan Bergizi Gratis). Hal itu...

Desa

KUNINGAN (MASS) – Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Kuningan telah berjalan sejak tahun 2017 dan menunjukkan perkembangan yang signifikan. Selama pendataan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Nuzul Rachdy SE, mengaku tidak tahu soal adanya Surat Peringatan (SP) ke-3 dari Balai Besar Wilayah Sungai...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Warga Desa Cileuleuy Kecamatan Cigugur yang menggantungkan hidup pada tambang batu tradisional, dibuat kelimpungan saat tiba-tiba muncul peringatan untuk berhenti aktivitas....

Insiden

KUNINGAN (MASS) – Siswa SMK Muhammadiyah, SMK Karnas dan SMKN 3 Kuningan yang harusnya pulang ke rumah, justru dilaporkan masuk IGD RS Sekar Kamulyan...